147 Koperasi di Balikpapan Tidak Aktif, DKUMKMP Dorong Koperasi Lakukan Penguatan Kelembagaan (Foto: Ferry Cahyanti)
UMKM

147 Koperasi di Balikpapan Tidak Aktif, DKUMKMP Dorong Koperasi Lakukan Penguatan Kelembagaan

  • IBUKOTAKINI.COM – Merujuk data Online Data System (ODS) Kementerian Koperasi dan UKM RI Tahun Buku 2022. Bahwa jumlah koperasi di Kalimantan Ti
UMKM
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM – Merujuk Online Data System (ODS) Kementerian Koperasi dan UKM RI Tahun Buku 2022. Bahwa jumlah koperasi di Kalimantan Timur sebanyak 6.043 unit, yang aktif 3.104 unit dan tidak aktif 2.939 unit. Di mana dari jumlah yang aktif tersebut baru 11 koperasi melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2022. 

Untuk Kota Balikpapan dari total 584 unit, yang aktif sebanyak 437 unit dan 147 tidak aktif. Dengan jumlah tersebut menandakan bahwa koperasi di Kaltim dinilai banyak yang kurang sehat dan belum melakukan kewajibannya sesuai aturan dalam Undang-Undang Perkoperasian.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian Balikpapan, Heruressandy, ketika membuka Bimbingan Teknis Koperasi membacakan sambutan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Provinsi Kaltim, di Ballroom Hotel Platinum Balikpapan, Selasa (23/5/2023). 

Ia mengatakan dari hasil pengawasan satuan tugas pengawas koperasi di lapangan dari segi kelembagaan ditemukan banyak koperasi yang belum melakukan RAT, bahkan tidak melakukan RAT.

BACA JUGA:

Kemudian tidak memiliki SOP dalam menjalankan kegiatan usaha koperasi, aktifitas koperasi tidak sesuai dengan prinsip perkoperasian dan kurangnya pemahaman tentang perkoperasian.

“Untuk mewujudkan koperasi sehat dan tangguh, kami melaksanakan bimtek penguatan kelembagaan koperasi. Dengan harapan terjadi peningkatan kapasitas SDM pengurus dan anggota koperasi,” katanya. 

Lanjut Heruressandy, yang terpenting setelah bimtek ini koperasi segera melakukan RAT dan menjadikan koperasi sehat yang ikut berkontribusi menggerakkan ekonomi untuk kesejahteraan anggota. 

“Bimtek koperasi tahun ini di Balikpapan yang pertama dan harapannya koperasi di Balikpapan memiliki kelembagaan yang kuat, berdaya dan tangguh,” harapnya usai membuka Bimtek. 

Narasumber bimtek adalah Deputi Kemenkop RI Budi Suharto dan PLUT (konsultan) Abdullah Hanif. ###