
2 Penyanyi Legendaris Meriahkan Malam Syukuran HUT Kota Balikpapan
- Inka Kristy dan Sam Bimbo meriahkan malam syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Balikpapan ke 128.
Balikpapan
IBUKOTAKINI.COM - Dua penyanyi legendaris tanah air Inka Kristy dan Sam Bimbo memeriahkan malam syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Ke- 128 Kota Balikpapan yang digelar di halaman Balai Kota Balikpapan, Selasa 11 Februari 2025.
Kedua artis itu nampak ikut melakukan pemotongan kue ulang tahun yang diiringi doa bersama Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud dan Ketua DPRD Balikpapan Alwi Al Qadri.
"Semoga kita semua selamat sehat wal Afiat," ujar Sam Bimbo setelah memotong kue.
Setali tiga uang, Inka Kristy juga memberikan doa yang terbaik untuk Kota Balikpapan serta masyarakat Kota Balikpapan.
"Meskipun hujan tapi tidak mengurangi semangat di malam syukuran ini," tutur Inka.
BACA JUGA:
HUT ke-128 Balikpapan, Wali Kota Rahmad Mas’ud Resmikan SMP 27 dan SMP 28 - ibukotakini.com
Sementara itu, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud dalam sambutanya menuturkan momen syukuran malam ini adalah ajang untuk membangun silaturahmi bersama.
"Yang terpenting, kita juga harus melihat dan mengevaluasi apa yang sudah kita kerjakan selama ini apa kelebihan dan kekurangannya agar ke depannya dapat diperbaiki demi kontribusi kita bagi Kota Balikpapan," kata Rahmad.
Dia menambahkan, Senin lalu telah bersama-sama memperingati Hari Jadi ke-128 Kota Balikpapan yang ditandai dengan berbagai kegiatan sebagai manifestasi langkah maju pembangunan.
"Di usianya yang semakin dewasa, Balikpapan kini berperan sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara," tegasnya.
Untuk itu, kata Rahmad, sudah sepantasnya untuk bersyukur telah menjadi bagian dari perjalanan kota ini.
BACA JUGA:
Pencipta Himne Balikpapan Dinyanyikan Langsung pada Upacara HUT Kota ke 128 - ibukotakini.com
Rahmad menegaskan, Balikpapan adalah salah satu kota terkemuka yang memiliki sejarah panjang.
"Ibarat sebuah film seri, inilah episode di mana menjadi giliran bagi generasi kita untuk berperan," ungkapnya.
Oleh karena itu, lanjut Rahmad marilah bersama-sama memberikan yang terbaik untuk kemajuan Kota Balikpapan.
Lanjut wali kota menyampaikan, tema hari jadi tahun ini adalah 'Harmonis dan Berkelanjutan' yang diangkat untuk mencerminkan tekad dalam menyelaraskan perbedaan.
Dalam hal ini, Rahmad menekankan, bukan untuk memaksanya menjadi satu entitas yang sama, melainkan menjadikannya perpaduan upaya bersama.
"Kita harus membangun Balikpapan dengan visi ke depan, bukan hanya untuk generasi saat ini, tetapi juga berkelanjutan dan diwariskan untuk generasi mendatang," imbuhnya.
BACA JUGA:
Wali Kota Balikpapan: HUT Kota Balikpapan Motivasi Pertahankan Penghargaan - ibukotakini.com
Pada kesempatan itu, Rahmad juga menambahkan sebagai pemimpin kota, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam peringatan Hari Jadi ke-128 Kota Balikpapan, termasuk kepada jajaran panitia yang tahun ini diketuai oleh Ibu dr. Andi Sri Juliarti.
"Terima kasih atas kerja kerasnya. Mudah-mudahan rangkaian kegiatan lainnya dalam peringatan hari jadi ini dapat berjalan dengan baik," demikian Rahmad. ***