Aktivitas di Kaltim Kariangau Terminal yang masuk dalam wilayah Kawasan Industri Kariangau. Neraca perdagangan Kaltim bantu topang defisit perdagangan nasional. Foto: Ferry Cahyanti/ Ibukotakini.com
Kabar Ibu Kota

8 Strategi Pembangunan Industri di Kalimantan Timur

  •  IBUKOTAKINI.COM - Sejak tahun 2009 Pemerintah Kalimantan Timur telah menyusun kebijakan mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Salah satunya memperc
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM - Sejak tahun 2009 Pemerintah Kalimantan Timur telah menyusun kebijakan mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Salah satunya mempercepat pembangunan kawasan-kawasan industri baru yang sesuai dengan visi daerah.

Pemerintah daerah juga terus berupaya mengembangkan kawasan-kawasan industri yang sudah ada atau eksisting. 
Pembangunan kawasan industri baru dimaksudkan untuk mendorong pengembangan kegiatan industri di daerah sebagai pusat-pusat pertumbuhan baru.

Kebijakan tersebut diharapkan memberikan keuntungan aglomerasi yang cukup besar dan menjadi daya tarik bagi investor untuk menanamkan modalnya di daerah tersebut.

Salah satu bentuk keseriusan pemerintah daerah terhadap upaya percepatan pembangunan kawasan-kawasan industri baru adalah dengan menyediakan fasilitas sarana dan prasarana dasar di bidang infrastruktur guna peningkatan aksesibilitas.

Baca juga:

Hal ini menjadi penting karena isu utama yang menghambat pertumbuhan iklim investasi di daerah saat ini adalah karena buruknya kondisi infrastruktur. Apabila di daerah lain sebagian besar pengembangan kawasan industri umumnya diserahkan kepada pihak swasta/investor, maka untuk Kalimantan Timur, penyediaan infrastruktur bersifat strategis tersebut sebagian besar disediakan oleh pemerintah daerah.

Bentuknya antara lain seperti pembangunanatau peningkatan infrastruktur jalan, peningkatan penyediaan sarana dan prasarana air bersih, pembangunan pelabuhan, pembangunan dan pengembangan bandara udara, dan lain-lain.

Sedangkan untuk kawasan industri yang sudah eksisting, pemerintah mengupayakan pengembangannya dengan cara melakukan promosi kepada calon investor dengan menawarkan konsep aglomerasi dan klastering sesuai dengan karakteristik dari masing-masing kawasan industri yang ada.

Berikut adalah strategi pembangunan industri di Kalimantan Timur:

  1. Mengembangkan perwilayahan industri melalui pengembangan wilayah pusat pertumbuhan industri, pengembangan kawasan peruntukan industri, pembangunan dan pengembangan kawasan industri serta pembangunan dan pengembangan sentra industri kecil dan menengah
  2. Meningkatkan pembangunan infrastruktur dan fasilitas penting pada kawasan peruntukan  industri, termasuk aksesibilitas pada sumber - sumber bahan baku dan pemasaran
  3. Pembangunan sumber daya industri seperti peningkatan kompetensi SDM mellaui pendidikan vokasi, diklat teknis dan manajerial, pengelolaan sumber daya alam, pengembangan teknologi industri, pengembangan inovasi dan kreativitas industri, serta dukungan pembiayaan industri
  4. Penguatan kelembagaan pelaku usaha dan konektivitas yang kuat pada struktur industri antarsatuan unit usaha
  5. Meningkatkan kerja sama antarinstitusi terkait, antara lain pusat, daerah, pelaku usaha, lembaga penelitian dan lain sebagainya
  6. Membuat kebijakan dan regulasi yang menjamin pasokan bahan baku dalam upaya mendorong percepatan hilirisasi industri
  7. Menerapkan industri hijau yang ramah lingkungan
  8. Menciptakan iklim usaha industri yang kondusif dan bertanggung jawab


Saat ini terdapat 8 (delapan) jenis klaster kawasan industri yang terus dibangun dan dikembangkan untuk mendukung upaya percepatan transformasi ekonomi.

Pendekatan klaster didefinisikan sebagai pemusatan industri pada bidang spesifik tertentu atau lembaga terkait yang secara lokasi berdekatan, yang dihubungkan oleh kesamaan dan kebutuhan untuk saling melengkapi. ###