
Bupati PPU Mudyat Noor Tegaskan Dukungan Program Asta Cita Presiden
- Pemda PPU siap mendukung penuh program Asta Cita Presiden yang difokuskan pada peningkatan kesehatan masyarakat
Penajam
IBUKOTAKINI.COM – Bupati Penajam Paser Uutara (PPU), Mudyat Noor, menyatakan bahwa pemerintah daerah siap mendukung penuh program Asta Cita Presiden yang berfokus pada peningkatan kesehatan masyarakat.
“Pemda PPU siap mendukung penuh program Asta Cita Presiden yang difokuskan pada peningkatan kesehatan masyarakat melalui penyediaan makanan bergizi di wilayah PPU,” kata Mudyat Noor turut mendampingi Kapolda Kaltim dalam kunjungan kerja ke Markas Kepolisian Resor (Mapolres) PPU, pada Rabu, 5 Maret 2025.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda Kaltim, Irjen Pol. Nanang Avianto meninjau langsung pembangunan Gedung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Di mana pembangunan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap program Asta Cita Presiden Republik Indonesia yang bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui pemenuhan gizi yang lebih baik.
BACA JUGA:
Raker DPRD PPU, Mudyat Noor Bahas Sinergi Eksekutif dan Legislatif - ibukotakini.com
Sementara itu, Kapolda mengapresiasi langkah konkret yang dilakukan oleh Polres PPU dalam mendukung program nasional tersebut.
Menurutnya, keterlibatan berbagai pihak, termasuk kepolisian, sangat penting dalam upaya meningkatkan kualitas gizi masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi langkah-langkah nyata yang dilakukan Polres PPU dalam mendukung program Asta Cita. Ini adalah langkah strategis untuk memastikan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam hal pemenuhan gizi,” kata Kapolda Kaltim. (Adv)