Pelaksanaan khitan gratis anak sholeh yang berlangsung, di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, pada hari Minggu (17/12/2023).
Komunitas Kita

DPU Bersama Yatim Mandiri dan Wahdah Insipirasi Zakat Gelar Khitan Gratis

  • BALIKPAPAN - Lembaga Amil Zakat (LAZ) Dana Peduli Umat (DPU) Kaltim bersama Yatim Mandiri, Wahdah Insipirasi Zakat menyelenggarakan Khita
Komunitas Kita
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM - Lembaga Amil Zakat (LAZ) Dana Peduli Umat (DPU) Kaltim bersama Yatim Mandiri, Wahdah Insipirasi Zakat menyelenggarakan Khitan Gratis Anak Sholeh yang berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, pada hari Minggu 17 Desember 2023. 

Sebanyak 35 anak-anak mengikuti khitanan pada hari ini, dengan didampingi orang tua. Bertindak  sebagai tim medis dari Rumah Sunat Borneo.

Muhammad Zafir mengatakan kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kepada warga Kota Balikpapan. "Alhamdulillah bukan hanya untuk warga Kota Balikpapan tetapi juga dari warga Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara. Mudah-mudahan kegiatan dapat berjalan lancar," ucapnya.

Ia mengatakan jika di Kota Balikpapan ini ada seribu anak yang dikhitan dibulan ini, dari organisasi maupun lembaga yang menyelenggarakan. 

"Mudah-mudahan tahun depan kita bisa melaksanakan di tempat ini dengan jumlah yang lebih banyak," harapnya.

BACA JUGA:

Apalagi pertambahan penduduk akan semakin banyak dan tentunya anak-anak yang dikhitan akan bertambah banyak pula. 

"Mudah-mudahan anak-anak selalu sehat dan sholeh selamanya," ucapnya.

Asisten II Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Balikpapan, Muhammad Andi Yusri menyampaikan apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya kepada DPU Kaltim bersama Yatim Mandiri, Wahdah Insipirasi Zakat telah bersedia dan mampu menyelenggarakan acara yang mulia ini.

"Program khitan gratis ini bukan hanya sekedar kegiatan medis, melainkan juga merupakan bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada anak-anak yatim dan dhuafa yang menjadi pilar kehidupan kita. Khitan bukan hanya proses fisik tetapi juga simbol dari tanggung jawab kita, sebagai umat beriman untuk membantu mereka yang membutuhkan," jelasnya saat mewakili Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud. (***)