Pemerintah Kota Balikpapan menggelar nonton bareng Final World Cup 2022 bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan warga Balikpapan, di halaman Balaikota Balikpapan, Minggu (18/12/2022) malam
Kabar Ibu Kota

Gelar Nobar Final World Cup, Wali Kota Apresiasi Warga Selalu Menjaga Kondusivitas

  • IBUKOTAKINI.COM – Pemerintah Kota Balikpapan menggelar nonton bareng Final World Cup 2022 bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM – Pemerintah Kota Balikpapan menggelar nonton bareng Final World Cup 2022 bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan warga Balikpapan, di halaman Balaikota Balikpapan, Minggu (18/12/2022) malam.  

Nonton bareng ini warga juga dimanjakan dengan adanya penjual makanan yang disiapkan Pemkot Balikpapan, mereka tak perlu membayar alias gratis.

Final yang mempertemukan dua tim kuat Argentina dan Perancis berlangsung seru, skor 2-2 selama 90 menit harus dilanjutkan babak perpanjangan waktu 2×15 dengan skor menjadi 3-3, hingga adu penalti dilakukan dengan keunggulan Argentina 4-2 atas Perancis.

“Kita merasa bersyukur bersama warga Balikpapan bisa menonton final world cup, walaupun ada yang mengunggulkan Perancis harus kecewa karena tim kesayangannya tumbang malam ini,” ujar Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud.

BACA JUGA:

“Walaupun alasannya kalah terhomat, tapi yang namanya kalah ya tetap kalah,” tambahnya.

Rahmad juga memberikan apresiasi kepada seluruh warga Kota Balikpapan yang tetap menjaga kondusivitas selama nonton bareng pertandingan final dan bersama-sama menjaga Kota Balikpapan.

“Jadi siapa pun yang menang saya tetap dukung Indonesia,” pungkasnya. ###