
HUT Ke-128 Balikpapan, Wali Kota Beberkan Penghargaan yang Diraih
- Balikpapan meraih penghargaan Grand Arindama 2024 dari Pemprov Kaltim.
Balikpapan
IBUKOTAKINI.COM - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-128 Kota Balikpapan yang berlangsung di halaman Balikpapan Sport and Convention Center, pada Senin 10 Februari 2025, berlangsung meriah.
Selain dihadiri langsung pencipta Himne Balikpapan, Sam Bimbo, juga terlihat Sultan Paser dan perwakilan kepala daerah di Kaltim.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud, mengumumkan berbagai penghargaan yang berhasil diraih oleh Pemerintah Kota Balikpapan.
“Atas partisipasi masyarakat, kita telah menyaksikan berbagai keberhasilan bidang pembangunan dan pelayanan publik berdasarkan penilaian dari pemerintah provinsi Kalimantan Timur,” kata Rahmad Mas'ud.
Salah satunya adalah Grand Arindama di bidang pelayanan publik, yang merupakan Panji Keberhasilan tertinggi berdasarkan penilaian dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.
BACA JUGA:
Balikpapan Great Sale 2025 Resmi Dibuka, Diskon Spesial Selama Sebulan - ibukotakini.com
Selain itu, Balikpapan juga meraih peringkat pertama Arindama atau Panji Keberhasilan Pembangunan Daerah dalam tujuh bidang pembangunan, yaitu:
- Bidang Kesejahteraan.
- Bidang Ketenteraman, Ketertiban Umum, dan Perlindungan Masyarakat.
- Bidang Pembangunan Perhubungan.
- Pembangunan Infrastruktur dan Komunikasi Informatika.
- Pembangunan Perindustrian dan Perdagangan.
- Bidang Pembangunan Investasi Daerah.
Untuk peringkat kedua, Balikpapan meraih penghargaan di bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Lingkungan Hidup, Kepemudaan, dan Keolahragaan.
Sementara itu, peringkat ketiga diraih di bidang Pembangunan Kesehatan, Pembangunan Ekonomi dan Ketahanan Pangan serta Pertanian, dan Pembangunan Kehutanan.
BACA JUGA:
Pemerintah Kota Balikpapan Raih Penghargaan Arindama Terbanyak di Kaltim - ibukotakini.com
Selain itu, dalam rangka memperingati HUT ke-128, telah dilakukan peresmian beberapa fasilitas baru, antara lain:
- Kantor Kelurahan Sepinggan Baru.
- Puskesmas Gunung Bahagia.
- Aula Kelurahan Gunung Bahagia.
- SMP Negeri 23 di Kecamatan Balikpapan Tengah.
- SMP Negeri 28 di Kecamatan Balikpapan Timur.
Rangkaian peringatan HUT Kota Balikpapan juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti Great Sale 2025 untuk mendorong UMKM, karnaval budaya, lomba lari pandan, tabligh akbar, dan pasar murah yang berkualitas dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah.
“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dan memeriahkan semua kegiatan tersebut, menjadikan hari jadi kota sebagai momentum sukacita dan semangat baru untuk membangun Balikpapan yang lebih baik,” kata Rahmad Mas'ud.