Isran – Hadi Targetkan Infrastruktur Kaltim Capai 82 Persen Sampai Akhir Masa Jabatan
- IBUKOTAKINI.COM – Duet pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi akan berakhir kurang dari 2 tahun. Pasangan yang diusung Gerindra dan PKS itu, punya visi ‘K
Kabar Ibu Kota
IBUKOTAKINI.COM – Duet pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi akan berakhir kurang dari 2 tahun. Pasangan yang diusung Gerindra dan PKS itu, punya visi ‘Kaltim Berdaulat’ yang diimplementasikan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2019-2024.
Pembangunan infrastruktur menjadi salah satu misi pasangan itu, yakni berdaulat dalam memenuhi kebutuhan infrastruktur kewilayahan.
Gubernur Isran Noor menargetkan pembangunan infrastruktur akan mencapai 82 persen sampai akhir 2023.
“Berdasarkan geografis struktur tanah dan luasan wilayah di Benua Etam, maka Pemprov Kaltim menargetkan pengembangan pembangunan infrastruktur di Kaltim, baik jalan maupun jembatan tuntas 82 persen pada akhir 2023,” ucap Gubernur Kaltim Isran Noor dalam pernyataan yang dipublikasikan Biro Adpimprov, Kamis, 8 Desember 2022.
BACA JUGA:
- Cegah Serangan Siber Asia Pasifik, StormWall Bersama IDCloudHost Hadirkan Point of Presence ke-6 di Singapura - ibukotakini.com
- Peringati Hari Bakti PU ke-77, Isran Noor Minta Pembangunan Infrastruktur Harus Sejahterakan Rakyat - ibukotakini.com
Sementara, sesuai data sebelumnya, pada 2021 ditargetkan mencapai 75,02 persen pembangunan infrastruktur tuntas, bahkan pada 2022 akhir ini bisa mencapai 77 persen.
Menurut Gubernur Isran, target tersebut memang tidak sampai 100 persen, karena berkaca pada luasan wilayah Kaltim, sehingga, tidak memungkinkan 100 persen tuntas.
Namun demikian, Pemprov Kaltim tetap berupaya agar kebutuhan dasar masyarakat tersebut dapat terpenuhi dengan baik hingga 2023.
Bahkan, yang juga menjadi perhatian serius oleh Pemprov Kaltim maupun Pemerintah Pusat adalah pengembangan pembangunan infrastruktur jalan ke arah utara Kaltim. Yaitu, Kaliorang Kabupaten Kutai Timur ke Talisayan hingga Tanjung Redeb Kabupaten Berau.
BACA JUGA:
- Ekonom Josua Pardede, Sebut Sektor Energi Akan Unggul Tahun 2023 - ibukotakini.com
- Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh Berharap Masyarakat Menjaga Infrastruktur Jalan yang Dibangun - ibukotakini.com
“Daerah dimaksud menjadi perhatian serius pemerintah, karena kondisi jalan yang rusak ringan dan berat lebih banyak,” tegasnya.
Sementara, lanjut nya, di wilayah lainnya, baik selatan, tengah dan barat banyak yang tuntas. Misal, Sebulu-Muara Kaman pada 2023 tuntas. Muara Badak sudah tuntas. Samarinda Seberang juga tuntas. Termasuk, Sanga Sanga hingga Dondang tuntas pada 2023.
“Jika, melihat target yang ingin dicapai, maka 18 persennya ada di wilayah utara yang kini kondisinya rusak ringan dan berat. Yaitu Kutai Timur hingga Berau. Sedangkan sisanya kondisi sedang dan mantap,” ungkapnya. ###