Jalin Silaturahmi dan Tingkatkan Layanan, PLN Gelar Media Briefing
- IBUKOTAKINI.COM – PT PLN Unit Induk Wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara pada hari ini Kamis (20/7), menggelar Media Briefing di Hotel
Kabar Ibu Kota
SAMARINDA, IBUKOTAKINI.COM – PLN Grup pada hari ini Kamis (20/7), menggelar Media Briefing di Hotel Mercury, Samarinda. Media Briefing mengundang para jurnalis, pimpinan redaksi dan editor media cetak, elektronik dan online di wilayah Kota Balikpapan, Samarinda dan Kabupaten Kutai Kartanegara.
Media briefing dibuka Senior Manager Keuangan, Komunikasi dan Umum PLN UID Kaltimra, Efron Lumban Gaol, mewakili General Manager PLN UID Kaltimra.
Efron mengungkapkan bahwa kegiatan yang berlangsung ini dilaksanakan satu tahun sekali, dan baru terlaksana pada semester ini. “Semoga melalui kegiatan ini menjadikan momentum PLN Grup untuk meningkatkan kualitas dan pelayanan PLN terhadap publik,” ungkapnya.
BACA JUGA:
- Kolaborasi dengan PNG Power, PLN Siap Pasok Listrik di Perbatasan Papua Nugini - ibukotakini.com
- Tiga Desa Perbatasan RI-Malaysia Teraliri Listrik PLN 24 Jam - ibukotakini.com
- Empat Startup Terpilih dari Program Connext PLN Akan Kembangkan Bisnis Beyond kWh - ibukotakini.com
Seiring dengan pemindahan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur menurutnya, PLN terus berbenah untuk memperbaiki untuk meningkatkan pelayanan. Di mana pada tahun 2020 sempat menghadapi pandemi Covid-19.
“PLN terus melakukan terobosan baru memberikan pelayanan. Bahkan telah menyusun masterplan dari sisi pembangkit maupun pendistribusiannya,” terangnya.
Sementara itu, dalam media briefing hadir Senior Manager Operasi PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP Kalbagtim) Hasmar Tarigan, dan Jurnalis Senior dari Tempo.co, Sunudiantoro. (***)