Jetski Mahakam Wave Riding Tambah Wahana Wisata Bahari Kaltim
- etski di Sungai Mahakam menawarkan pengalaman berolahraga sekaligus menikmati pemandangan alam sekitar yang asri dan aktivitas masyarakat di tepian sungai Mahakam
Kabar Ibu Kota
SAMARINDA - Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik, bersama Owner Kaniungan Island Paradise, Andi Syaifullah, secara resmi meluncurkan wahana wisata baru, Jetski Mahakam Wave Riding, Sabtu (12/10/2024).
Kegiatan ini berlangsung di kawasan Untung Suropati Square, tepat di tepi Sungai Mahakam, Samarinda, yang menjadi lokasi utama rekreasi baru tersebut.
Dalam sambutannya, Akmal Malik mengungkapkan dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Kaltim atas pengoperasian wahana jetski ini. Kehadiran Jetski Mahakam Wave Riding menambah variasi wisata di Kota Samarinda dan memperkaya pilihan rekreasi air di sepanjang Sungai Mahakam.
"Terima kasih kepada komunitas jetski Sungai Mahakam yang telah menginisiasi wahana ini. Ini tentu menjadi daya tarik wisata baru yang luar biasa bagi Samarinda," ujar Akmal Malik.
Ia juga menegaskan bahwa dukungan dari pemerintah tidak hanya sebatas apresiasi, tetapi juga dalam bentuk pembangunan infrastruktur pendukung, seperti pelabuhan atau dermaga sandar khusus jetski.
Keindahan alam Sungai Mahakam menjadi nilai tambah bagi wahana jetski ini. Wisatawan kini tidak perlu pergi jauh ke Balikpapan untuk bermain jetski karena Samarinda sudah memiliki fasilitas yang tidak kalah menarik dan menantang.
"Jetski di Sungai Mahakam menawarkan pengalaman berolahraga sekaligus menikmati pemandangan alam sekitar yang asri dan aktivitas masyarakat di tepian sungai," jelasnya.
BACA JUGA:
- Jakarta dan IKN Twin Cities - ibukotakini.com
- Puluhan Peserta Ramaikan "Kite Festival" di Pantai Corong, PPU - ibukotakini.com
- Di CEO Forum 2024, Dirut PLN Ajak Satukan Langkah Wujudkan Mimpi Indonesia - ibukotakini.com
Gubernur juga mengajak masyarakat Indonesia, khususnya yang datang ke Kalimantan Timur dan Ibu Kota Nusantara, untuk singgah ke Samarinda dan mencoba rekreasi jetski di Sungai Mahakam.
"Ayo, kita semua nikmati pengalaman seru berjetski di Sungai Mahakam. Sensasinya luar biasa," ajaknya.
Sebagai rencana ke depan, Akmal juga berharap dapat melakukan touring bersama komunitas jetski Kaltim untuk menempuh perjalanan hingga ke Muara Berau. "Kita bisa melakukan rally jetski, rame-rame bersama komunitas jetski se-Kaltim," ungkapnya dengan semangat.
Andi Syaifullah, Owner Kaniungan Island Paradise sekaligus pemilik Jetski Mahakam Wave Riding, menjelaskan bahwa wahana ini diinisiasi untuk menjadikan Sungai Mahakam sebagai ikon wisata ibu kota Provinsi Kaltim, Samarinda.
"Tempat ini juga menjadi basecamp bagi Kaltim Jetski Club, yang sekaligus menjadi pusat edukasi dan berbagi informasi seputar wisata bahari," tutur Andi.
Menurutnya, bermain jetski bukanlah aktivitas yang sulit. Dengan mengikuti arahan instruktur dan mematuhi standar keselamatan, siapa saja bisa menikmati pengalaman seru ini dalam waktu singkat.
"Yang penting, perhatikan arahan instruktur dan gunakan peralatan keselamatan sesuai aturan," pesan Andi.
Wahana Jetski Mahakam Wave Riding buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 18.00 Wita. Pengunjung dapat menikmati sensasi bermain jetski selama 15 menit dengan biaya Rp650 ribu, melintasi rute dari Bigmall hingga Jembatan Mahakam.
Paket tersebut sudah termasuk layanan foto dan video untuk mengabadikan momen seru pengunjung. ***