Kampung Sedekah Karang Rejo Diresmikan, Minggu, 14 Agustus 2022
Kabar Ibu Kota

Kampung Sedekah Karang Rejo Diresmikan

  • IBUKOTAKINI.COM – Penandatanganan prasasti dan penekanan sirine jadi tanda peresmian Kampung Sedekah di Kelurahan Karang Rejo, Kota Balikpapan. Penan
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM – Penandatanganan prasasti dan penekanan sirine jadi tanda peresmian Kampung Sedekah di Kelurahan Karang Rejo, Kota Balikpapan.  Penandatanganan dilakukan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, bersama dengan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Balikpapan Nurlena Mas'ud pada Minggu (14/8/2022).

Wali kota Rahmad Mas’ud menyampaikan kepada masyarakat untuk tidak takut atau khawatir dalam bersedekah, karena bersedekah tidak membuat hidup menjadi miskin. Tentunya, semakin banyak bersedekah. Allah SWT akan membalas dan melipat gandakan pahala rezeki yang berlipat.

"Terima kasih kepada semua warga yang turut serta dalam mensukseskan dan membuka Kampung Sedekah ini. Semoga ini menjadi contoh untuk Kelurahan lain di Kota Balikpapan," jelasnya.

Ia pun mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan, walaupun pandemi Covid-19 melandai. Hal itu dilakukan, supaya Kota Balikpapan tidak masuk pada zona merah, sehingga semua kegiatan masyarakat dapat dilakukan seperti saat ini. 

"Masyarakat harus dapat mendengarkan dan melaksanakan instruksi dari pemerintah pusat sampai daerah. Hal itu demi keselamatan semua warga Balikpapan pada khususnya," tandasnya.

Baca juga:

Wali kota mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Balikpapan, karena telah memberikan sumbangsih untuk tetap menjaga suasana yang kondusif di Kota Balikpapan. "Kalau Kota kita aman dan nyaman, ini kita rasakan bersama," ungkapnya.

Apalagi Kota Balikpapan sebagai Kota Penyangga Ibu Kota Negara (IKN), sehingga dapat dimanfaatkan semua potensi yang ada di Kota Balikpapan. "Mudah-mudahan pertumbuhan ekonomi dapat terus tumbuh. Kami dengan para jajaran akan dengan giat untuk mempromosikan, menghidupkan dan membangkitkan kembali para UMKM, Perhotelan dan Pariwisata di Kota Balikpapan," serunya.

Usai penandatanganan prasasti, Wali Kota Balikpapan dan Ketua TP PKK Kota Balikpapan menekan sirine sebagai tanda telah di launching Kelurahan Karang Rejo sebagai Kampung Sedekah. Kemudian, dilanjutkan dengan menandatangani Halte Sedekah dan peninjauan UMKM Kecamatan Balikpapan Tengah. ###