ilustrasi
Kabar Ibu Kota

Kasus Covid Terus Menurun, Pasien Dirawat Tinggal 54 Orang

  •  SAMARINDA - Tren kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalimantan Timur (Kaltim) terus menurun drastis dalam beberapa pekan terakhir. Dat
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM - Tren kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalimantan Timur (Kaltim) terus menurun drastis dalam beberapa pekan terakhir. Data mutakhir menunjukkan jumlah pasien dirawat tinggal 54 orang di seluruh provinsi.  Meski demikian, Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak meminta masyarakat tetap waspada terhadap risiko terinfeksi, karena sampai saat ini penularannya masih terjadi.

Kalau dilihat kasus harian Covid-19 di Kaltim, lanjut Andi sudah jauh menurun, bahkan pada Ahad (24/4/2022) hanya 1 orang terkonfirmasi. Sementara jumlah yang sembuh ada 9 pasien.  

“Kami mengingatkan agar masyarakat harus tetap memperkuat penerapan protokol kesehatan. Masyarakat disarankan jangan bersikap euforia dengan penurunan kasus Covid-19,” tegas Andi Muhammad Ishak dalam keterangan yang dirilis Biro Adpim, Selasa (26/4/2022).

Andi menambahkan, penurunan kasus harian Covid-19 di Kaltim ada beberapa faktor penyebabnya terutama kondisi penularan yang semakin terkendali, disamping kecenderungan saat hari libur jumlah pemeriksaan sampel berkurang. Termasuk semakin masifnya vaksinasi yang membuat kekebalan masyarakat terus meningkat.

“Namun demikian diharapkan masyarakat tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan, terutama mempertahankan penggunaan masker dengan baik dan benar disetiap aktivitas yang cenderung melibatkan banyak orang dan potensi berkerumun,” pesan Andi Muhammad Ishak.

Sampai Senin 25 April 2022, terkonfirmasi positif ada penambahan 4 pasien yang berasal dari Kutai Barat 2 kasus, Paser 1 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus. Untuk pasien yang sembuh ada penambahan 11 pasien, yang berasal dari Berau 1 pasien, Kutai Barat 3 pasien, Paser 2 pasien, Penajam Paser Utara 1 pasien, Balikpapan 3 pasien, dan Bontang 1 pasien. Sementara meninggal dunia tidak ada penambahan. Yang masih dirawat berkurang 7 pasien, sehingga dirawat tinggal 54 pasien. (*)