logo
KPI Unit Balikpapan dan SP Mathilda Pelatihan Safetyman Bersertifikasi BNSP
Balikpapan

KPI Unit Balikpapan dan SP Mathilda Pelatihan Safetyman Bersertifikasi BNSP

  • Pelatihan ini untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas sumber daya manusia di usia produktif.
Balikpapan
Robi Sugiarto

Robi Sugiarto

Author

IBUKOTAKINI.COM – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan bersama Serikat Pekerja Mathilda - Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (SP Mathilda - FSPPB) mengadakan Pelatihan Safetyman bersertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Melalui program RU V Bergerak, Bersinergi, dan Mandiri (RUMAH BERSERI), pelatihan ini menjadi bentuk nyata komitmen perusahaan dalam meningkatkan kompetensi dan kapasitas sumber daya manusia di usia produktif.

Pelatihan berlangsung pada 17-21 Februari 2025 di Ruang Restorasi Banua Patra dan diikuti oleh 35 peserta yang terpilih dari 446 pendaftar asal Kota Balikpapan dan Kabupaten Penajam Paser Utara. Para peserta mendapatkan pelatihan intensif terkait aspek keselamatan dan kesehatan kerja (K3) yang dibutuhkan dalam berbagai sektor industri.

Pjs. Area Manager Communication, Relations & CSR, Kahfi Haqi Arasyi menyampaikan bahwa pelatihan ini memberikan nilai tambah bagi peserta dalam mencari pekerjaan. 

“Pelatihan safetyman menjadi implementasi pilar Pertamina Berdikari agar masyarakat dapat meningkatkan kesejahteraan sosialnya,” ungkap Kahfi.

Sementara itu, Pjs. Ketua Umum Serikat Pekerja Mathilda – FSPPB, Sudarmanto menekankan pentingnya pelatihan ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap budaya K3. 

“Pelaksanaan pelatihan ini bertujuan memperkuat budaya keselamatan di lingkungan kerja maupun dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Safetyman merupakan profesi krusial di industri migas, tambang, alat berat, dan sektor lainnya. Dengan meningkatnya kebutuhan tenaga kerja bersertifikasi, PT KPI Unit Balikpapan berupaya membekali peserta dengan kompetensi yang memadai. Manager Human Capital PT KPI Unit Balikpapan, Nugrahani Indra Suwarto, mengungkapkan bahwa pelatihan ini lebih dari sekadar mencari pekerjaan. 

“Rekan-rekan yang mengikuti pelatihan ini diharapkan dapat mengaplikasikan ilmu keselamatan kerja tidak hanya di tempat kerja, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.

Selama pelatihan, peserta mendapatkan materi komprehensif dari instruktur berpengalaman serta kesempatan berkunjung ke kilang untuk melihat langsung proses bisnis PT KPI Unit Balikpapan dan potensi bahaya yang mungkin terjadi. Lurah Karang Jati, Dedi Prasetia, turut mengapresiasi kegiatan ini dan berharap peserta dapat memaksimalkan ilmu yang diperoleh. 

“Pelatihan ini sangat penting. Manfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin agar semakin siap bersaing di dunia kerja,” pesannya.

Sebagai bentuk apresiasi, lima peserta dengan nilai terbaik dalam seluruh sesi kuis selama pelatihan mendapatkan penghargaan. Salah satu peserta asal Balikpapan, Ilham Rahmaddhani, mengungkapkan rasa syukurnya bisa mengikuti pelatihan ini.

“Saya sangat senang mendapatkan ilmu tambahan tentang K3 yang sebelumnya tidak pernah saya pelajari. Pengalaman berkunjung ke kilang juga menjadi hal baru bagi saya,” ungkapnya. ***