Malam Natal 2022, Wali Kota Balikpapan Dampingi Wakapolda Kaltim Patroli Sinegritas
- IBUKOTAKINI.COM - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud mengikuti Patroli
Kabar Ibu Kota
IBUKOTAKINI.COM - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud mengikuti Patroli Sinegritas bersama Wakapolda Kalimantan Timur Brigjen Pol Mujiyono, PJU Polda Kaltim, dan Forkopimda Kota Balikpapan, Sabtu (24/12/2022). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pengamanan Natal 2022.
Rombongan Wakapolda Kaltim menyambangi dua lokasi pelaksanaan ibadah malam natal. Lokasi pertama Gereja St. Theresia Prapatan, dan kedua BSSC Dome yang menjadi jadi tempat ibadah jamaah Gereja Bethany, Balikpapan Selatan.
Dalam sambutannya, Brigjen Pol Mujiyono menyampaikan, kegiatan ini bertujuan agar pelaksanaan Natal 2022 dan tahun baru 2023 di Kalimantan Timur, termasuk di Balikpapan berjalan aman dan lancar.
"Jangan lupa juga perayaan natal malam ini betul-betul berjalan aman dan tertib. Dalam hal ini kami juga melihat langsung penjagaan oleh aparat keamanan bekerja sama dengan panitia. Semoga natal berjalan damai dan kondusif," ungkap wakapolda.
BACA JUGA:
- https://ibukotakini.com/read/kilang-balikpapan-dukung-kesiapan-hadapi-nataru
- https://ibukotakini.com/read/jelang-malam-misa-natal-brimob-polda-kaltim-sterilisasi-gereja
- https://ibukotakini.com/read/tinjau-pospam-dan-posy-operasi-lilin-mahakam-2022-polda-kaltim-jamin-keamanan-nataru
Sementara, Wali Kota Rahmad Mas'ud mengucapkan selamat natal dan tahun baru kepada para umat kristiani Kota Balikpapan. Menurutnya pelaksanaan natal yang berjalan damai dan nyaman ini adalah bagian dari komitmen seluruh jajaran.
Dalam kesempatan tersebut hadir Dandim 0905, Danlanud Dhomber, Danlanal, Kepala Kementerian Agama Kota Balikpapan, Sekda Kota Balikpapan, dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan.
Wali Kota mengungkapkan, kini tak hanya Balikpapan, tapi seluruh dunia mulai recovery dari pandemik COVID-19. Pada momentum natal ini ia berharap bisa jadi awal baik untuk telepas dari pandemik. Terlebih banyak hal terpengaruh, mulai dari ekonomi hingga sosial.
"Semoga kita bersama bisa melaksanakan dengan khidmat dan penuh kasih. Saya atas nama wali kota dan warga Kota Balikpapan mengucapkan selamat kepada saudaraku sekalian yang merayakan natal pada tahun ini. Semoga damai natal untuk kita semua," tuturnya.
Untuk informasi, Selain menuju dua lokasi ibadah umat kristiani tersebut, rombongan juga menuju Pos Pelayanan Plaza Balikpapan dan Pos Terpadu Pelabuhan Semayang. ###