Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78, Pemkot Gelar Lomba Panjat Pinang, Minggu, 20 Agustus 2023
Kabar Ibu Kota

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78, Pemkot Gelar Lomba Panjat Pinang

  • IBUKOTAKINI.COM - Puluhan peserta ikuti lomba Panjat Pinang di Lapangan Merdeka pada Minggu, 20 Agustus 2023. Lomba digelar dalam rang
Kabar Ibu Kota
mala

mala

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM - Puluhan peserta ikuti lomba Panjat Pinang di Lapangan Merdeka pada Minggu, 20 Agustus 2023. Lomba digelar dalam rangka memeiahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 oleh Pemerintah Kota Balikpapan.

Peserta yang mengikuti dari kelurahan, kecamatan dan masyarakat Balikpapan. Lomba panjat pinang dibuka oleh Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud.

Turut menyaksikan lomba panjang pinang Sekretaris Daerah Kota Balikpapan, Muhaimin, Ketua Tim Penggerak PKK Balikpapan, Hj. Nurlena Mas'ud, Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas'ud, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Balikpapan beserta isteri, dan Panitia HUT Kemerdekaan RI.

Dalam pembukaan, Wali Kota Rahmad Mas'ud mengungkapkan bahwa lomba panjat pinang ini diselenggarakan dalam rangka rangkaian kegiatan memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 78.

BACA JUGA:

"Sekaligus ini untuk mempererat tali silaturahmi antar peserta yang mengikuti dan masyarakat yang menyaksikannya," ungkapnya.

Ia pun menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Balikpapan yang telah menjaga kota tetap kondusif.

"Terima kasih kepada masyarakat Balikpapan yang tetap menjaga Kota Balikpapan dan penghargaan yang telah diraih untuk kota kita," ucapnya.

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78, Pemkot Gelar Lomba Panjat Pinang

Sementara itu lomba panjat pinang diikuti oleh 32 tim yang terdiri satu tim berjumlah 3 orang. Dan pohon pinang yang tersedia sebanyak 8 buah.

Adapun hadiah yang tersedia dari kompor gas, kulkas, kipas angin dan lainnya.

Peserta pertama yang berhasil ke puncak dari Kelurahan Margasari disusul Manggar Baru dan Baru Ulu.

Sepanjang lomba berlangsung, masyarakat datang memenuhi lapangan turut serta menyaksikan. Sorak-sorai bergembira terlihat dari antusiasme masyarakat menyaksikannya.

Sebelumnya, dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 78 Pemerintah Kota Balikpapan juga menggelar Balikpapan Bersholawat dan Upacara serta renungan suci di TMP Dharma Agung Balikpapan. (*)