Mimpi Indonesia Gelar Olimpiade 2036 di IKN
- IBUKOTAKINI.COM – Indonesia saat ini tengah berjuang menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Jika berhasil, Indonesia akan tercatat sebagai negara Asia keempat
Kabar Ibu Kota
IBUKOTAKINI.COM – Indonesia saat ini tengah berjuang menjadi tuan rumah Olimpiade 2036. Jika berhasil, Indonesia akan tercatat sebagai negara Asia keempat yang menjadi tuan rumah Olimpiade selain Korea Selatan, Jepang dan China.
Salah satu ‘modal’ yang ditawarkan kepada komite Olimpiade ialah Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur. Hal ini terungkap dalam pernyataan Gubernur Kaltim, Isran Noor, ketika menghadiri peirngatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2022 di Stadion Batakan, pekan lalu.
Isran Noor mengatakan, jika Olimpiade 2036 mendatang benar terjadi di Indonesia dan dilaksanakan di IKN, maka ini pertanda pemerintah hadir di Tanah Borneo.
BACA JUGA:
"Apa yang diberikan pemerintah pusat ini, tidak lain sebagai bukti rakyat Kaltim betul-betul taat kepada Pemerintah. Artinya, ini sebuah penghargaan yang sangat besar nilainya," ucap Isran Noor ketika puncak Haornas ke-39 di Stadion Batakan Balikpapan, Jumat 9 September 2022.
Indonesia mengajukan penawaran untuk Olimpiade 2036 setelah berhasil menjadi tuan rumah Asian Games 2018, yang melibatkan sekitar 13.000 atlet dari 45 komite Olimpiade nasional.
Ketua Panitia Komite Olimpiade Nasional, Raja Sapta Oktohari sebagaimana dilansir VOA mengatakan, Indonesia berencana ikut dalam seleksi tuan rumah Olimpiade musim panas 2036 setelah kalah dari Brisbane dalam seleksi penyelenggaraan Olimpiade 2032.
BACA JUGA:
Indonesia menjadi pesaing untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2032, bersama dengan sejumlah negara, seperti Hongaria, China, Qatar dan Jerman.
"Kami tidak akan mundur dan akan terus berjuang untuk Olimpiade 2036," kata Raja Sapta Oktohari, Ketua Komite Olimpiade Indonesia, dalam sebuah pernyataan.
Kembali ke Isran Noor, pelaksanaan Haornas di Batakan sebagai tujuan untuk mendekatkan kegiatan-kegiatan olahraga nasional di IKN.
Karena, pusat kegiatan olahraga nasional akan dibangun di IKN. Begitu juga persiapan Indonesia sebagai pelaksana Olimpiade 2036. Apalagi, pemerintah segera membangun training centre persiapan bagi tim nasional sepabola Indonesia juga di IKN.
"Jadi, sebagai pemerintah daerah dan masyarakat Kaltim sangat mengapresiasi dan bersyukur dilaksanakan puncak Haornas ke-39 di IKN. Diharapkan, manfaatnya lebih besar bagi masyarakat Indonesia," ungkapnya. ###