Noor Thoha Sebut Pelaksanaan Pemilu 2024 Tidak Ada Kejadian Luar Biasa
Politik

Noor Thoha Sebut Pelaksanaan Pemilu 2024 Tidak Ada Kejadian Luar Biasa

  • BALIKPAPAN - Pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 di Kota Balikpapan dinyatakan berjalan aman dan kondusif.Hal tersebut disampa
Politik
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM - Pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 di Kota Balikpapan dinyatakan berjalan aman dan kondusif. Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Balikpapan, Noor Thoha saat menghadiri video conference Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas'ud dengan Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik.

"Secara keseluruhan pelaksanaan Pemilu di Kota Balikpapan tidak ada kejadian yang sangat luar biasa," jelasnya kepada media, Rabu 14 Februari 2024.

Thoha mengungkapkan kalau kejadian kecil-kecil seperti orang yang protes akibat tidak terakomodir itu biasa terjadi, karena memang sesuai aturan pemegang KTP secara nasional kalau tidak terdaftar dalam Daftar Pemilih Tambahan, maka akan tertolak.

BACA JUGA:

"Setelah teman-teman TPS itu hitung baru dikirim ke KPU, baru Sirekap jalan. Silahkan dibuka di Google Info Pemilu, nanti ikuti saja. Nanti ketahuan Balikpapan pergerakannya," terangnya.

Aplikasi Sirekap mulai hari ini (14/2) sudah dapat dipantau, laporan akan berjalan terus sampai selesai mulai laporan hasil suara Presiden RI, DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Kota. 

"Rekapan itu bisa berhari-hari. Tapi di sini (Sirekap) kita bisa tahu. Kita bisa cari presiden, kita bisa cari DPR RI dan dari DPRD Kaltim DPRD kota itu ada semua," sebut Thoha. (*)