Optimalisasi 10 Program, Ketua TP PKK PPU Lakukan Monev di Empat Kecamatan
- Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di semua tingkatan, mulai dari pusat hingga ke desa, dengan perhatian khusus pada peran Dasawisma.
Penajam
IBUKOTAKINI.COM – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Ibu Sri Kusuma Winahyu, bersama jajaran pengurus PKK Kabupaten PPU, melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi (Monev) di empat kecamatan dan sejumlah kelurahan/desa pada Sabtu (16/11/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di semua tingkatan, mulai dari pusat hingga ke desa, dengan perhatian khusus pada peran Dasawisma. Dasawisma, yang merupakan unit terkecil dalam struktur PKK, terdiri dari 10 hingga 20 rumah tangga dan memiliki tanggung jawab dalam memantau kondisi setiap rumah tangga di lingkungannya.
Dalam sambutannya, Sri Kusuma Winahyu menegaskan pentingnya Monev sebagai sarana untuk memastikan keberlanjutan dan keselarasan pelaksanaan program PKK.
“Monitoring dan evaluasi ini merupakan langkah strategis untuk memastikan bahwa kegiatan PKK di tingkat desa berjalan sesuai arah yang telah ditetapkan. Dengan ini, kita dapat mengidentifikasi kendala dan mencari solusi bersama,” ujarnya.
Ia memberikan apresiasi kepada para kader PKK yang telah bekerja keras menggerakkan program-program di desa, termasuk pendataan stunting dan kasus kematian di lingkungan Rukun Tetangga (RT).
BACA JUGA:
- Stunting Jadi Sorotan Serius di PPU, 1.118 Anak Terdampak Hingga Agustus 2024 - ibukotakini.com
- Desa Wisata Pantai Nipah-Nipah PPU Masuk Nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 - ibukotakini.com
- Pj Bupati PPU Canangkan Bulan Bhakti Gotong Royong - ibukotakini.com
“Kerja sama dan semangat tinggi para kader PKK di tingkat desa sangat mendukung dalam merealisasikan 10 Program Pokok PKK, terutama dalam upaya pendataan yang sangat bermanfaat bagi kebijakan pemerintah daerah,” tambahnya.
Menurutnya, kegiatan Monev ini juga menjadi wadah untuk memberikan pembinaan langsung kepada kader PKK di desa dan kelurahan, sekaligus memperkuat koordinasi antartingkatan organisasi.
“Dengan komitmen yang terus ditingkatkan, harapannya keberadaan Dasawisma semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas, terutama dalam mendukung pembangunan keluarga yang sehat, mandiri, dan Sejahtera,” harap Sri Kusuma Winahyu.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para kader PKK di desa. Salah satu kader PKK, Yuni, dari Kecamatan Waru, mengungkapkan bahwa Monev seperti ini memberikan semangat baru bagi mereka untuk terus aktif dan inovatif dalam menjalankan program-program PKK.
“Sinergi antara TP PKK Kabupaten PPU dengan desa-desa dapat terus terjalin erat, sehingga program-program PKK dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan keluarga dan masyarakat di Kabupaten PPU,” tutupnya. (Adv/Diskominfo PPU)