Pasca Cuti Bersama, Wali Kota Pimpin Apel Gabungan ASN Pemkot Balikpapan  di halaman Balai Kota Balikpapan pada Selasa 16 April 2024
Balikpapan

Pasca Cuti Bersama, Wali Kota Pimpin Apel Gabungan ASN Pemkot Balikpapan

  • Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud mengajak seluruh pegawai untuk berkomitmen bersama membangun dan menjaga Kota Balikpapan
Balikpapan
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

BALIKPAPAN - Setelah masa cuti bersama dan libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan kembali bekerja. Memasuki hari pertama kerja, ASN mengikuti apel gabungan yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud di halaman Balai Kota Balikpapan, pada hari Selasa, 16 April 2024.

Dalam sambutannya, Wali Kota Rahmad Mas'ud berharap seluruh pegawai dapat mentaati peraturan yang ada dan fokus bekerja, terutama dalam rangka mendukung Balikpapan sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). 

"Jangan sampai nanti ada pegawai yang tidak taat terhadap aturan di lingkungan pemerintahan kita, terutama tidak masuk kerja dengan alasan tidak dapat tiket, karena waktu libur cuti bersama ini cukup panjang," jelas beliau.

Beliau juga menyampaikan apresiasi atas berbagai penghargaan yang diraih Balikpapan, khususnya di bidang kebersihan, keamanan, dan lalu lintas. 

"Saya berharap kita tetap fokus di hari pertama kali masuk kerja. Diawali dengan nawaitu kita, dengan pengabdian kita sebagaimana sumpah janji yang diucapkan sebagai ASN sesuai dengan kapasitas masing-masing," terangnya.

BACA JUGA:

Wali Kota juga mengajak seluruh pegawai untuk berkomitmen bersama membangun dan menjaga Kota Balikpapan. Beliau menyampaikan bahwa Balikpapan telah meraih Adipura Kencana dan menjadi daerah yang nyaman dihuni, serta menjadi contoh bagi daerah lain di Kalimantan Timur.

Lebih lanjut, Rahmad Mas'ud meminta para pegawai untuk mewaspadai dampak positif dan negatif dari pemindahan IKN. 

Halal Bihalal ASN Pemkot Balikpapan

"Mudah-mudahan kita dapat meminimalisir permasalahan sosial yang akan kita hadapi. Kalian semua yang menjadi mata dan telinga dari pemerintah Kota Balikpapan terhadap hal-hal yang tidak kita inginkan. Semoga kalian semua mampu mengemban amanah ini semua," ucapnya.

Apel gabungan ini menjadi momen penting bagi para ASN untuk kembali semangat bekerja dan memberikan kontribusi terbaik bagi kemajuan Kota Balikpapan, khususnya dalam mendukung IKN.

Usai apel Bersama, kegiatan dilanjutkan dengan halal bihalal setelah cuti Bersama lebaran 2024. Halal bihalal dilakukan dimulai dari sejumlah pejabat hingga ASN pejabat fungsional berjabat tangan dengan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud dan Sekretaris Daerah Muhaimin. ***