Komisioner KPU RI Persadaan Harahap
Politik

Pastikan Kesiapan Tahapan Pemilu, KPU RI Berkunjung ke Kaltim

  • IBUKOTAKINI.COM – Pastikan pelaksanaan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Komisioner KPU RI Persadaan Harahap kunjungi KPU Provinsi Kalimantan Timur dan Kabu
Politik
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM – Pastikan pelaksanaan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Komisioner KPU RI Persadaan Harahap kunjungi KPU Provinsi Kalimantan Timur dan Kabupaten Kota pada Rabu, 27 Juli 2022. 

Kunjungan Komisioner KPU RI dimulai dari KPU Kota Balikpapan, dan dilanjutkan ke Penajam Paser Utara (PPU). Dalam kunjungan ke KPU Balikpapan, Persadaan Harahap mensosialisasikan tahapan pemilu dan melihat kesiapan KPU Kota. 

“Kunjungan hari ini untuk memastikan teman-teman di jajaran KPU Provinsi , Kabupaten Kota siap,” katanya saat dijumpai sejumlah media di Balikpapan, Rabu (27/07/2022).

Ia menjelaskan bahwa dalam peninjauan juga memastikan tahapan yang berlangsung. Mengingat saat ini memasuki tahap pendaftaran partai politik (Parpol) dan verifikasi.

“Kita pastikan mereka siap untuk melaksanakan semua tahapan pemilu yang saat ini masuk dalam proses pendaftaran dan verifikasi parpol,” ujarnya

“Kita mengambil sample selain di Provinsi juga di Kota Balikpapan. Kemudian tadi ke PPU. Kita pastikan semua siap melaksanakan 2024.”

Lanjut dia, termasuk juga delapan KPU Kabupaten Kota lainnnya di Kaltim. Baik secara kelembagaan maupun personal. Memastikan tahapan berlangsung, juga dilakukan dengan virtual pada teman-teman di luar Balikpapan dan PPU.

Pihaknya juga mendorong agar KPU Kaltim dan Kabupaten Kota juga sudah mulai persiapan untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada). Karena setelah pemilihan presiden, DPR, DPRD dan DPD, juga pilkada.

“Termasuk persiapan juga haus dilakukan mulai sekarang terkait pilkada

Karena setelah pemilu di Februari kita akan mengadakan pilkada di bulan November 2024,” ujarnya.  

Dia menjelaskan, tahapan pemilu akan di mulai di KPU RI yakni pendaftaran parpol mulai 1-14 Agustus 2022. Kemudian faktualisasi dukungannya keanggataannya akan di verifikasi di KPU Kota dan Kabupaten.

“Memverifikasi faktual data yang sudah diberikan ke KPU RI terkait susunan kepengurusan dan keberadaan kantor parpol yanga da di kabupaten kota,” tandasnya.