Pemkot Balikpapan Gelar Kembali Safari Salat Subuh Berjamaah
Balikpapan

Pemkot Balikpapan Gelar Kembali Safari Salat Subuh Berjamaah

  • Program salat subuh berjamaah ini akan dilaksanakan sebulan sekali di masjid-masjid yang berbeda di seluruh Kota Balikpapan.
Balikpapan
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan kembali menggelar kegiatan safari salat subuh berjamaah. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Besar Darussalam, Jalan Soekarno Hatta Km 1,5 Balikpapan Utara pada Jumat 26 April 2024.

Hadir dalam Safari Subuh Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah dan Tokoh Agama. 

Di kesempatan itu, Wali Kota mengatakan bahwa safari salat subuh berjamaah ini merupakan bagian dari program pemkot bersama kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat.

"Selain itu, untuk memakmurkan masjid dan mengajak OPD untuk bisa mendekatkan diri ke masyarakat dan paling penting mendekatkan ke yang maha kuasa," ungkapnya. 

Program salat subuh berjamaah ini akan dilaksanakan sebulan sekali di masjid-masjid yang berbeda di seluruh Kota Balikpapan. 

Selain beribadah, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan edukasi kepada OPD dan masyarakat tentang pentingnya memakmurkan masjid.

BACA JUGA:

"Tiap bulan akan bergilir ke masjid-masjid yang ada di Kota Balikpapan," jelas Rahmad Mas'ud.

Melalui kegiatan ini, pemkot juga ingin menyampaikan informasi tentang kebijakan dan perkembangan pembangunan kepada masyarakat. 

Selain itu, pemkot ingin mendengar aspirasi masyarakat terkait pelaksanaan pembangunan di Kota Balikpapan kedepannya.

“Melalui kegiatan ini juga untuk mendengar aspirasi masyarakat khususnya dalam pelaksanaan pembangunan Kota Balikpapan,” tutup Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud. (*)

Safari salat subuh berjamaah ini disambut baik oleh masyarakat Balikpapan. Salah satu warga, Bapak Andi, mengatakan bahwa kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat.

"Alhamdulillah, saya senang sekali dengan kegiatan ini. Selain bisa beribadah bersama, saya juga bisa mendapatkan informasi tentang pembangunan di Kota Balikpapan," ujar Andi.

Ia berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan. "Semoga kegiatan ini bisa terus dilaksanakan, agar bisa semakin mempererat hubungan antara pemkot dan masyarakat," harapnya. ***