Kabar Ibu Kota

Pentacity Hotel Hadirkan Klub Kolam Renang Eksklusif Marquee on 7

  • BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM—Pentacity Hotel Balikpapan meluncurkan fasilitas klub kolam renang eksklusif Marquee on 7 Pool Club yang menggabungkan kemewahan, re
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM—Pentacity Hotel Balikpapan meluncurkan fasilitas klub kolam renang eksklusif Marquee on 7 Pool Club yang menggabungkan kemewahan, relaksasi, dan hiburan.

Klub ini berlokasi di lantai 7 Pentacity Hotel Balikpapan dan membidik pasar warga Balikpapan, Samarinda, Sepaku, dan sekitarnya.

Novita Fatimey, Customer Public Relations Manager Pentacity Hotel, mengatakan Marquee on 7 Pool Club menjadi pool club pertama yang hadir di Kota Balikpapan, yang menjadi tempat baru dengan pemandangan cukup memukau.

“Klub ini mampu menampung hingga 300 pengunjung dan beroperasi setiap hari mulai pukul 9.00 pagi hingga 23.00 malam,” katanya, Minggu (27/8/2023).

Dia menambahkan, fitur utama dari klub ini adalah tiga kolam renang serta Sunker Bar.

Lalu, The View Hall, yang dapat digunakan untuk menyelenggarakan acara special. Kemudian, Lagoon Grill Restaurant, yang menghidangkan grill dengan menu dry age dan pilihan minuman cocktail.

Pihaknya juga menyediakan beragam pilihan tempat duduk mulai dari Sunset Point Bench, MO7 Lazy Bed, Enggang SofaDeck, Lagoon Day Bed dan Lagoon Pool Bed. 

Adapula Live Entertainment, dimana pengunjung dapat berdansa sepanjang malam dengan irama DJ dan penampilan musik Live di hari Selasa- Minggu.

Ia menerangkan, untuk bea masuk ke areal Marquee on 7 Pool Club, Rp 75 ribu untuk dewasa dan Rp 35 ribu untuk anak-anak.

Dan untuk thematic barbeque, mulai dari Mexican, American, Indonesian dan Hawaiian BBQ bisa dipesan dengan minimum order 30 orang dengan harga Rp 350.000,- ++/orang.

"Ada fasilitas khusus berupa handuk gratis, ruang ganti, dan koneksi WIFI berkecepatan tinggi di seluruh klub. Serta loker gratis untuk menyimpan barang bawaan anda dengan aman saat Anda menikmati momen di Marquee on 7," ucapnya.

"Tidak ada pembelanjaan minimum sebelum pukul 16:00 sore. Setelah pukul 16:00 sore, maka akan diberlakukan pembelanjaan minimum untuk makanan dan minuman sesuai price list yang berlaku," tuturnya. (dra)