Penyaluran BST Kota Balikpapan
Kabar Ibu Kota

Penyaluran BST Kota Balikpapan Mulai 11 November

  • Penyaluran BST Kota Balikpapan Mulai 11 November

Kabar Ibu Kota
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

IBUKOTAKINI.COM – Penyaluran bantuan sosial tunai (BST) dari Pemerintah Kota Balikpapan baru akan didistribusikan pada 11 November 2020. Pendistribusian untuk tahap V, VI dan VII melalui Kantor Pos Cabang Balikpapan.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan penyaluran BST kota rencananya akan dilakukan pada 7-8 November. Namun karena penyaluran bantuan sosial dari Kementerian Sosial akan dilakukan pada jadwal tersebut, sehingga jadwal untuk kota akan diundur.

“Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial Tahap VIII dan IX. Rencananya pada pekan ini akan didistribusikan oleh Kantor Pos Balikpapan,” jelasnya pada Sabtu, (7/11/2020).

Untuk program BST dari Pemerintah Kota akan disalurkan kepada 69.489 kepala keluarga (KK). Setiap KK akan menerima bantuan sebesar Rp 750 ribu atau tiga bulan sekaligus untuk bulan Oktober, November, dan Desember yang masing-masing nilainya Rp 250 ribu.

Anggaran yang dialokasikan untuk BST tersebut sebesar Rp 52,8 miliar yang menggunakan dana APBD Perubahan 2020. Sebelumnya pada tahap I-IV (April, Mei, Juni, dan Juli) juga telah disalurkan BST kepada kurang lebih 70 ribu KK.

Sementara itu, Satgas Penanganan Covid-19 Balikpapan melaporkan Jumat kemarin (6/11) terdapat penambahan 34 kasus terkonfirmasi, 31 selesai isolasi, dan tidak ada kasus meninggal dunia.

Jumlah terkonfirmasi positif berasal dari riwayat suspek 8 kasus, riwayat tanpa gejala 17 kasus, riwayat tracing 6 kasus, dan 3 dari skrining rapid test di puskesmas.