Perluas Inklusi Keuangan, Bank Neo Commerce Ikuti FinExpo 2024 di Balikpapan
- Sebagai bank digital dengan jumlah pengguna terbanyak, BNC tak henti berinovasi melakukan promosi dan edukasi keuangan secara kontinu kepada masyarakat melalui berbagai kanal pemasaran dan komunikasi
Ekbis
BALIKPAPAN – PT Bank Neo Commerce Tbk (BNC) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung inklusi keuangan di Indonesia melalui partisipasinya dalam ajang FinExpo 2024.
Acara tahunan yang berlangsung dari 3 hingga 6 Oktober 2024 di Pentacity Mall, Balikpapan, ini diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam rangka memperingati Bulan Inklusi Keuangan, dengan tujuan meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di masyarakat.
Sebagai bank digital terkemuka dengan jumlah pengguna terbanyak di Indonesia, BNC berupaya memberikan edukasi dan promosi mengenai perbankan digital serta produk unggulan yang ditawarkannya.
FinExpo 2024 menjadi momen penting bagi BNC untuk berinteraksi langsung dengan nasabah di Kalimantan Timur, dan ini merupakan partisipasi kedua BNC dalam ajang ini, namun yang pertama di Balikpapan.
Pada FinExpo tahun ini, BNC juga menyelenggarakan talkshow interaktif bertajuk "Cara Beda Bank Neo Commerce Wujudkan Inklusi Keuangan" yang dibawakan oleh Agnes F. Triliana, Head of Corporate Secretary PT Bank Neo Commerce, Tbk.
BACA JUGA:
- Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan, Bank Neo Commerce Roadshow ke Balikpapan - ibukotakini.com
- Persiapkan Tenaga Kerja Operasional Bandara VVIP IKN, Pemkab PPU Bersiap Program Pelatihan - ibukotakini.com
Dalam talkshow tersebut, Agnes menegaskan bahwa BNC terus berkomitmen untuk berinovasi dan aktif meningkatkan inklusi serta literasi keuangan di Indonesia.
“Sebagai bank digital dengan jumlah pengguna terbanyak, BNC tak henti berinovasi melakukan promosi dan edukasi keuangan secara kontinu kepada masyarakat melalui berbagai kanal pemasaran dan komunikasi yang kami miliki,” ujar Agnes pada Talkshow di Atrium Pentacity Mal Balikpapan, Jumat, 4 Oktober 2024.
Upaya BNC dalam meningkatkan literasi keuangan telah mendapatkan apresiasi, seperti penghargaan dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) sebagai Bank Teraktif dalam Kegiatan Literasi Keuangan pada LPS Awards 2023.
Selain talkshow, BNC juga memberikan berbagai promosi menarik bagi masyarakat Balikpapan yang membuka rekening atau menempatkan dana di tabungan dan deposito selama acara berlangsung. Pengunjung berkesempatan mendapatkan hadiah undian seperti smartphone, air fryer, blender, dan merchandise eksklusif.
Kehadiran BNC di FinExpo 2024 juga menjadi bagian dari kampanye Neo Keliling, sebuah inisiatif literasi keuangan yang diprakarsai sejak 2022. Kampanye ini sebelumnya telah menjangkau beberapa kota di Jawa, Bali, dan Sumatra, dan kini untuk pertama kalinya hadir di Pulau Kalimantan, termasuk Balikpapan dan Banjarmasin.
Di Balikpapan, BNC menggelar talkshow interaktif pada 2 Oktober 2024 yang dihadiri oleh lebih dari seratus pelaku UMKM dan nasabah setianya. Kegiatan serupa akan dilanjutkan di Banjarmasin pada 9 Oktober 2024.
Bank Neo Commerce terus berupaya menjadi pelopor perbankan digital di Indonesia. Dengan lebih dari 27 juta pengguna, BNC menawarkan layanan perbankan yang lengkap melalui aplikasi neobank, melayani nasabah perorangan, UMKM, hingga korporasi. ***