Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi pantau penyaluran BST di halaman Pemkot
Kabar Ibu Kota

Puluhan Ribu Masyarakat Cairkan BST

  • Pencairan BST Mulai Dilakukan

Kabar Ibu Kota
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

Puluhan Ribu Masyarakat Cairkan BST

IBUKOTAKINI.COM – Penyaluran bantuan sosial tunai (BST) tahap 3 dan 4 melalui APBD Kota Balikpapan mulai dicairkan. Puluhan ribu masyarakat terdampak COVID-19 mulai mencairkan mulai hari ini (23/7).

Pencairan BST dilakukan di Kantor Pos Balikpapan. Untuk memecahkan kerumunan massa maka kantor pos membaginya di dua lokasi. Yaitu di halaman Kantor Walikota Balikpapan dan Kantor Pos Balikpapan Klandasan.

Penyaluran BST dipantau langsung oleh Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, Kepala Dinas Sosial Purnomo bersama Kepala Cabang PT Pos Balikpapan Taufik Dadi Marala di halaman kantor Pemkot Balikpapan.

Warga yang datang terlebih dahulu diukur suhu tubuhnya oleh petugas dan mereka antri sesuai kedatangan. Masyarakat yang datang mencairkan data BST sebelumnya telah memperoleh undangan dan didata, bahwa mereka terdampak COVID-19. Sedangkan untuk mencairkan diperlukan KTP asli yang ditunjukkan ke petugas Kantor Pos. Selanjutnya petugas memberikan BST dalam bentuk tunai.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan BST yang dicairkan merupakan penyaluran tahap 3 dan 4. Dimana sebelumnya tahap 1 dan 2 penyaluran dalam bentuk sembako. “Jumlah yang diterima sebesar Rp460 ribu,” sebutnya.

Adapun jumlah penerima BST sebanyak 50.715. Dari jumlah tersebut sebagian besar dari Balikpapan Barat dengan jumlah 16.808. Kemudian disusul Balikpapan Utara 14.482, Balikpapan Tengah 13.161, Balikpapan Timur 1.230 dan Balikpapan Selatan 960 penerima manfaat.

“Penyaluran dapat diselesaikan sebelum perayaan hari raya kurban. Hal itu agar bantuan yang diterima dapat dimanfaatkan segera,” kata dia.

Ia berharap bantuan yang diperoleh untuk masyarakat terdampak tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan sehari-hari.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Cabang Kantor Pos Taufik Dadi Marala mengatakan penyaluran ditargetkan selesai sebelum Idul Adha. “Puluhan petugas dikerahkan yang dipecah dua tempat. Dalam pencairan masyarakat tertib karena sudah diarahkan oleh petugas,” ujarnya.