Sekretaris Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia, H Ahmad Abdullah melepas ribuan santri TK/TPA untuk mengikuti manasik haji cilik, di Embarkasi Haji Balikpapan.
Kabar Ibu Kota

Ribuan Santri Cilik di Balikpapan Peragakan Manasik Haji

  • IBUKOTAKINI.COM -
Kabar Ibu Kota
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia, H Ahmad Abdullah  menyambut baik  peragaan manasik haji cilik di Balikpapan. 

Manasik haji cilik digelar Badan Koordinasi Pendidikan Al Quran dan Keluarga Sakinah Indonesia (BKPAKSI) Kota Balikpapan pada Kamis, 5 Oktober 2023. Kegiatan yang berlangsung di Asrama Haji Batakan, diikuti santri Taman Kanak-Kanak (TK)/ Taman Pendidikan Alquran (TPA) se Balikpapan.

"Ini gagasan dan ide yang luar biasa, karena investasi yang paling berharga dan harus dialokasikan secara besar-besaran adalah investasi pendidikan bagi anak-anak kita, dimana anak-anak kita adalah bagian dari pemuda masa depan, yang akan menjadi  pemimpin dimasa depan," kata Ahmad Abdullah sebelum melepas ribuan santri TK/TPA. 

Balikpapan menjadi peyangga utama Ibu Kota Negara (IKN), supaya Sumber Daya Manusia (SDM) di Ibu Kota Negara Nusantara betul-betul berkualitas salah satunya melalui pendidikan seperti ini.

BACA JUGA:

"Kegiatan pembinaan manasik ini dapat bermanfaat buat semua. Siapa yang belajar, semoga pahalanya akan disempurnakan. Jadi siapa orang yang belajar terus langsung bisa mengajar. Mudah-mudahan Allah SWT memberikan ilmu pengetahuan yang tidak diketahuinya," ucapnya.

Asisten II Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Balikpapan, Muhammad Andi Yusri mengatakan kegiatan ini sangat tepat, supaya anak-anak dapat termotivasi serta anak-anak bisa mendapatkan gambaran pelaksanaan haji yang sebenarnya.

"Ini merupakan upaya memberikan pendidikan tentang haji sejak dini. Pendidikan di bidang keagamaan merupakan prioritas penting bagi Pemerintah Kota Balikpapan," terangnya.

Melalui pendidikan keagamaan dapat membangun generasi yang cerdas dan berkarakter atau bahasa lain dapat memiliki generasi masa depan beriman. ***