Ribuan Warga Balikpapan Ikuti Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad
Balikpapan

Ribuan Warga Balikpapan Ikuti Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad

  • Ustadz Abdul Somad berceramah dengan diawali pantun yang memberikan semangat para jamaah yang hadir. Sang ustadz berdialog dengan ramah dengan gayanya yang sangat menarik dan membuat audiens tidak beranjak dari tempatnya. Dengan hikmat ribuan warga Balikpapan mendengarkan ceramah hingga selesai.
Balikpapan
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN – Ribuan warga Balikpapan padati Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center (BIC) pada Jumat 17 Mei 2024, malam. Kehadiran warga Balikpapan itu untuk mengikuti Tabligh Akbar Halal Bihalal yang menghadirkan Ustadz Abdul Somad. Hadir dalam kesempatan tersebut Wali Kota Balikpapan, H. Rahmad Mas’ud sekaligus membuka Tabligh Akbar. 

Ia menyampaikan apresiasi atas terlaksananya tabligh akbar ini. Dan atas nama pribadi serta mewakili Pemerintah Kota Balikpapan mengajak untuk bersama-sama mewujudkan Kota Balikpapan yang aman dan nyaman sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kita dukung pemindahan IKN, apalagi kota Balikpapan sebagai daerah penyangga yang harus siap berbenah dari segi apapun,” ajak Wali Kota Balikpapan.

Wali kota juga mengharapkan umat yang datang tidak hanya mendengarkan tapi juga mengimplementasikannya. 

“Tentunya tidak hanya mendengarkan tapi juga diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya.

Dalan kesempatan tersebut Wali Kota mendapatan pin emas yang diserahkan langsung Ustad Abdul Somad dan sejumlah bingkisan.

Ustadz Abdul Somad berceramah dengan diawali pantun yang memberikan semangat para jamaah yang hadir. Sang ustadz berdialog dengan ramah dengan gayanya yang sangat menarik dan membuat audiens tidak beranjak dari tempatnya. Dengan hikmat ribuan warga Balikpapan mendengarkan ceramah hingga selesai. (*)