Balikpapan Kreatif di Taman Bekapai
Kabar Ibu Kota

Ribuan Warga Serbu Balikpapan Kreatif di Taman Bekapai

  • IBUKOTAKINI.COM – Ribuan warga Balikpapan memadati Balikpapan Kreatif di Taman Bekapai pada Sabtu (19/2/2023). Balikpapan kreatif bertajuk Digi Fest Bekap
Kabar Ibu Kota
Redaksi

Redaksi

Author

IBUKOTAKINI.COM – Ribuan warga Balikpapan memadati Balikpapan Kreatif di Taman Bekapai pada Sabtu (19/2/2023). Balikpapan kreatif bertajuk Digi Fest Bekapai berlangsung dua hari 18-19 Februari 2023. 

Balikpapan kreatif merupakan rangkaian kegiatan menyemarakkan Hari jadi Kota Balikpapan 126. Kegiatan ini melibatkan ratusan UMKM kuliner, musik, paguyuban dan seni lainnya. 

Balikpapan kreatif dibuka Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud. Yang dihadiri Ketua DPRD Abdulloh, Ketua Forum Ekonomi Kreatif, Nurlena Mas’ud dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). 

Dalam sambutannya, wali kota mengatakan Balikpapan Kreatif yang digelar dengan nama “Digi Fest Bekapai” selama dua hari (18-19) Februari 2023 ini salah satu upaya pemerintah menggerakkan sekaligus menumbuhkan ekonomi kreatif di Balikpapan. 

“Kegiatan ini juga merupakan even baru yang menyemarakkan Hari Jadi Kota Balikpapan 126 yang dapat dirasakan langsung masyarakat serta pelaku ekonomi kreatif,” terangnya didepan ribuan warga Balikpapan yang memadati Taman Bekapai. 

Menurutnya, Balikpapan Kreatif juga gagasan panitia untuk menghibur masyarakat dan menggerakkan ekonomi khususnya UMKM yang selama ini terdampak langsung pandemi covid-19. 

“Kita bersyukur warga sangat antusias untuk datang ke Balikpapan Kreatif,” ungkapnya. 

BACA JUGA:

Di pembukaan juga melaunching Gerakan Balikpapan Cashless, penyerahan bantuan oleh Baznas Balikpapan dan Masyarakat ekonomi Syariah. Digi Fest Bekapai berlangsung meriah dari sore hari yang diawali dengan fashion street dan pagelaran seni. Serta menghadirkan kuliner yang disajikan ratusan pelaku UMKM. 

Malam pembukaan Balikpapan Kreatif, Wali Kota bersama Forkopimda menyapa warga Balikpapan memberikan berbagai kuis yang menawarkan berbagai hadiah dari panitia. Bahkan wali kota juga langsung menyapa warga turun dari panggung agar lebih dekat dengan warga. 

Kemudian pada Minggu (19/2) pagi, Balikpapan Kreatif diisi dengan Pawai Budaya serta musik. ###