Safari Ramadan di Kelurahan Pemaluan, Pj Bupati PPU Beri Penjelasan Isu Penggusuran Pemukiman Warga
Advertorial

Safari Ramadan di Kelurahan Pemaluan, Pj Bupati PPU Beri Penjelasan Isu Penggusuran Pemukiman Warga

  • PENAJAM - Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun mengatakan bahwa kegiatan safari Ramadan yang digelar di Keluraha
Advertorial
Is Wahyudi

Is Wahyudi

Author

PENAJAM, IBUKOTAKINI.COM - Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun mengatakan bahwa kegiatan safari Ramadan yang digelar di Kelurahan Pemaluan, kecamatan Sepaku tersebut merupakan kegiatan yang istimewa.

Safari Ramadan pemda PPU, di Kelurahan Pemaluan Kecamatan Sepaku berlangsung pada Minggu 17 Maret 2024. Di kesempatan itu, Pj PPU Makmur Marbun menyampaikan banyak hal kepada masyarakat wilayah Pemaluan khususnya terkait pembangunan Ibukota Negara (IKN) di Kabupaten PPU.

“Ini safari Ramadan yang istimewa bagi saya. Karena banyak hal penting yang telah saya sampaikan kepada masyarakat khusus nya di Kelurahan Pemaluan ini,“ kata Makmur Marbun.

BACA JUGA:

Makmur Marbun mengatakan bahwa kehadiran IKN di kabupaten PPU bukan untuk menyengsarakan masyarakat. Tetapi justru membuat masyarakat sejahtera. 

“Karena dampak positif dari pembangunan pusat pemerintahan tersebut dipastikan sangat besar khusuanya bagi kabupaten PPU,” ujarnya.

Selain itu, ia menambahkan safari ramadan dilaksanakan juga untuk mendekatkan pemerintah dengan warga setempat. 

“Ini juga sebagai silaturahmi Bersama yang sudah terjalin selama ini,” tutupnya. (Adv/Diskominfo PPU)