Sambut Maulid Nabi Muhammad SAW, Wali Kota Buka Festival Somber Bersholawat
Kabar Ibu Kota

Sambut Maulid Nabi Muhammad SAW, Wali Kota Buka Festival Somber Bersholawat

  • IBUKOTAKINI.COM – Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud melepas peserta Pawai Obor dalam kegiatan Festival Somber Bersholawat di kawasan Perumahan Somber, pada Sabtu malam, 23 September 2023.
Kabar Ibu Kota
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM – Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud melepas peserta Pawai Obor dalam kegiatan Festival Somber Bersholawat di kawasan Perumahan Somber, pada Sabtu malam, 23 September 2023.

Festival Somber Bersholawat digelar dalam rangka menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan diikuti 9 RT di kawasan Somber, Kota Balikpapan. 

Pelepasan ditandai dengan obor pertama yang dinyalakan Wali Kota Rahmad Mas’ud dan pemukulan beduk sebagai tanda pawai obor dimulai. 

Wali kota juga menyapa para peserta yang mengikuti pawai obor dengan bersholawat. Warga 9 RT kawasan Somber pun begitu antusias mengikuti pawai. 

Dalam sambutannya, Wali Kota mengapresiasi warga Somber yang menggelar Festival Somber Bersholawat. Melalui kegiatan ini sebagai bentuk rasa kecintaan kita terhadap Nabi Besar Muhammad SAW. 

“Salah satu makna dari Peringatan Maulid Nabi adalah sebagi bentuk mewujudkan kecintaan kita kepada Rasululloh SAW. Dan hal ini juga dapat diajarkan kepada anak-anak kita dalan bentuk kegiatan apa pun. Seperti pawai obor ini yang melibatkan anak-anak dalam kegiatan positif,” ucapnya.  

BACA JUGA:

“Semoga kegiatan seperti ini dapat rutin dilaksanakan setiap tahunnya.”

Dalam kesempatan ini pihaknya menyampaikan terima kasih kepada warga Balikpapan yang selalu menjaga Kota Balikpapan tetap kondusif. Mengingat Balikpapan sebagai Beranda Ibu Kota Nusantara. 

Ketua Panitia Sunardi mengajak warga yang mengikuti festival ini menjadi momentum cinta dan ketaatan kepada Allah SWT. 

“Festival Somber Bersholawat ini bagian dalam peringatan Maulid Nabi. Semoga kegiatan ini terus dilaksanakan,” tandasnya.  

Tampak hadir dalam pembukaan Festival Somber Bersholawat Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Balikpapan Habib Mahdar Al Qadri, Camat Balikpapan Utara, dan Tokoh Agama di Balikpapan. (*)