Tingkatkan Kualitas, Pembinaan Ekonomi Kreatif Perlu Dilakukan Secara Berkesinambungan
Bisnis

Tingkatkan Kualitas, Pembinaan Ekonomi Kreatif Perlu Dilakukan Secara Berkesinambungan

  • IBUKOTAKINI.COM – Komitmen Pemerintah Kota Balikpapan meningkatkan kualitas ekonomi kreatif terus dilakukan. Untuk meningkatkannya, Pemkot telah membentuk
Bisnis
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

IBUKOTAKINI.COM – Komitmen Pemerintah Kota Balikpapan meningkatkan kualitas ekonomi kreatif terus dilakukan. Untuk meningkatkannya, Pemkot telah membentuk Forum Ekonomi Kreatif pada tahun lalu. 

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan, Ratih Kusuma dalam Rapat Kerja Pengembangan Ekonomi Kreatif pada Kamis, 16 Februari 2023. 

Seiring pemindahan Ibu Kota Nusantara ke Provinsi Kaltim, dapat dirasakan dan dilihat bagaimana Balikpapan semakin disibukkan dengan berbagai kegiatan berskala nasional baik sifatnya kedinasan, bisnis maupun entertainment. 

“Hal ini tentunya berdampak baik pertumbuhan daerah. Manfaat inilah yang dapat kita petik dari pembangunan selama ini. Di mana kita punya infrastruktur memadai, akomodasi lengkap. Ditambah lagi posisi Balikpapan yang sangat strategis,” imbuhnya.

Ratih mengatakan dengan semakin baiknya iklim ekonomi kreatif agar Balikpapan memiliki daya tarik bagi pengunjung maka diperlukan kesinambungan antar pelaku ekonomi kreatif.  

BACA JUGA:

Namun, ada atau tidaknya pemindahan IKN ke Kaltim. Menurutnya, pembinaan dan dorongan bagi ekonomi kreatif harus terus dilakukan. 

“Hal ini tidak mengurangi komitmen Pemkot Balikpapan untuk terus berbenah meningkatkan kualitas. Terbukti saat ini sudah terbentuk Forum Ekonomi Kreatif yang terus bergerak untuk berkolaborasi dan bersinergi,” ujar Ratih Kusuma. 

“Karena itu, kita harus bergegas, merangkul semua stake holder terkait bidang ekonomi kreatif, berkomunikasi serta berbagi peran sebagai implementasi semangat kolaborasi dan sinergi yang terus digaungkan. Ini sebagai upaya kita bersama.” 

Ia menyebut forum ekonomi kreatif ini melibatkan dari berbagai subsektor. Yang diketahui ada 17 subsektor di Kota Balikpapan. 

“Salah satu yang juga gencar dikembangkan adalah developer game dan kriya. Dan banyak lagi sehingga ini akan menjadi fokus kita bersama ekonomi kreatif ini,” tutup ratih Kusuma. ###