Kepala Dinas Sosial Edi Gunawan
Balikpapan

TMP Dharma Agung Siap Digunakan Upacara Hari Pahlawan

  • Pada peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024, ada beberapa kegiatan yang tengah dipersiapkan Dinas Sosial mulai dari pelaksanaan tabur bunga di Teluk Balikpapan dengan menggunakan kapal angkatan laut.
Balikpapan
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

IBUKOTAKINI.COM - Dinas Sosial Kota Balikpapan memastikan Taman Makam Pahlawan Dharma Agung siap digunakan untuk pelaksanaan upacara bendera peringati Hari Pahlawan pada tanggal 10 November 2024 mendatang, usai dilakukan renovasi.

"Taman makam pahlawan siap segala-galanya mulai dari lapangan upacara, tempat parkir sudah lebar semua. Kita juga minta bantuan CSR untuk menambah sarana kursi dan sarana lainnya," jelas Kepala Dinas Sosial Kota Balikpapan, Edy Gunawan kepada media pada Rabu 30 Oktober 2024.

Edy mengatakan kapasitas lapangan taman makam pahlawan saat ini sudah bisa menampung lima pleton peserta upacara bahkan bisa lebih dari itu. Hal ini berbeda dari tahun sebelumnya, peserta upacara dibatasi karena daya tampung yang tidak memadai sesuai dengan lokasi.

Pada peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024, ada beberapa kegiatan yang tengah dipersiapkan Dinas Sosial mulai dari pelaksanaan tabur bunga di Teluk Balikpapan dengan menggunakan kapal angkatan laut. 

"Nanti disana angkatan laut yang memfasilitasi termasuk dinas sosial," katanya.

BACA JUGA:

Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan juga akan mengadakan upacara peringatan hari pahlawan di Halaman Balai Kota Balikpapan. Termasuk juga upacara yang di laksanakan di Taman Makam Pahlawan. "Ini akan di adakan secara bersamaan," ujarnya.

Selain itu juga, untuk mengenang para pahlawan di pertigaan-pertigaan besar salah satunya pertigaan Balikpapan Plaza secara bersamaan akan mengheningkan cipta yang diikuti para pengguna jalan. 

"Nah ini melibatkan semua unsur, jadi dari pemerintah Dinas Sosial memfasilitasi tinggal kita menunggu tema hari pahlawan dari Kementerian, kemudian kita menghadirkan keterlibatan TNI Polri organisasi kepemudaan, Pramuka, Dinas Perhubungan semua terlibat disitu," terangnya.

Edy menghimbau kepada masyarakat pada tanggal 10 November 2024 untuk mengheningkan cipta secara serentak, dalam rangka mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur untuk memperoleh kemerdekaan. ***