Turunkan Emisi karbon, Kabupaten PPU Resmikan Bengkel Konversi Motor Listrik
- Bengkel tersebut menjadi sarana pelatihan mekanik dalam mengembangkan keahlian konversi motor konvensional menjadi motor listrik.
Penajam
IBUKOTAKINI.COM - Komitmen dalam mengurangi emisi karbon dan mempercepat transisi energi terbarukan di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) diwujudkan melalui peresmian bengkel konversi motor listrik pertama di Kaltim, yaitu "Benuo Taka Electrico (Better)" pada Senin sore (11/11/2024).
Inisiatif ini turut menandai berakhirnya pelatihan bagi mekanik konversi motor listrik yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten PPU, dengan dihadiri Penjabat (Pj) Bupati PPU, Zainal Arifin, dan Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik.
Pj Bupati Zainal Arifin, menyatakan, keberadaan bengkel konversi motor listrik ini tidak hanya menjadi simbol kepedulian lingkungan tetapi juga merupakan langkah inovatif dalam menciptakan ekosistem energi terbarukan.
“Ini adalah inisiasi pertama di Kabupaten PPU, bahkan mungkin di seluruh Kaltim, untuk membangun ekosistem motor listrik yang mendukung pengurangan emisi karbon,” ungkap Zainal.
Bengkel tersebut menjadi sarana pelatihan mekanik dalam mengembangkan keahlian konversi motor konvensional menjadi motor listrik.
Menurut Zainal, kehadiran bengkel "Benuo Taka Electrico (Better)" tidak hanya fokus pada perawatan kendaraan, tetapi juga pada pengembangan keterampilan mekanik untuk menangani berbagai aspek teknis seperti konversi dan pemeliharaan baterai listrik.
BACA JUGA:
- Tumbuhkan Cinta Lingkungan di PPU, Gerakan Gemar Menanam Diresmikan - ibukotakini.com
- Pemkab PPU Berharap Paripurna RPJPD 2025-2045 Segera Ditindaklanjuti Penyusunan - ibukotakini.com
- Pastikan Sesuai Sasaran, Bapelitbang PPU Sosialisasi Penyusunan Dokumen Perencanaan Renstra 2025-2029 - ibukotakini.com
“Dengan keberlanjutan bengkel ini, kita harap dapat melatih mekanik-mekanik terampil yang mampu mendukung gerakan ramah lingkungan di IKN dan sekitarnya,” jelasnya.
Pj Bupati Zainal juga mengajak komunitas motor listrik dan brand ambassador, seperti Eders Jakarta, untuk ikut mendukung keberlanjutan program ini dan memperluas dampaknya.
“Kita sudah harus beranjak menuju transformasi energi yang lebih bersih dan terus menggelorakan semangat peduli lingkungan,” ujar Zainal.
Konversi motor listrik adalah bagian dari upaya untuk memperbaiki kualitas hidup masyarakat dan lingkungan di PPU serta Kaltim secara keseluruhan.
Dalam kesempatan yang sama, Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik menyampaikan kebanggaannya atas inovasi yang dilakukan PPU dalam mendukung transformasi energi dan menjaga kelestarian lingkungan.
“Peresmian bengkel konversi motor listrik ini menunjukkan bahwa transformasi energi terbarukan bukan sekadar wacana, tetapi aksi nyata yang didukung masyarakat,” kata Akmal.
Ia menegaskan, Pemprov Kaltim juga berkomitmen pada pelestarian lingkungan, antara lain dengan melakukan penanaman di lahan eks tambang yang tersebar di 160 titik di wilayah Benua Etam.
Akmal berharap PPU dapat menjadi contoh bagi kabupaten lain dalam mengimplementasikan langkah nyata untuk menjaga kelestarian lingkungan.
“Kabupaten PPU hari ini telah menunjukkan aksi berani dalam menurunkan emisi karbon dengan memanfaatkan energi terbarukan, sebuah langkah yang mungkin dianggap sulit tetapi berhasil diwujudkan,” tuturnya.
Setelah peresmian bengkel "Benuo Taka Electrico (Better)," Pj Gubernur Akmal Malik dan Pj Bupati Zainal Arifin bersama rombongan melanjutkan kegiatan dengan berkendara motor konversi listrik menuju Taman Alun-Alun Kantor Bupati PPU. (Adv)