Wali Kota Balikpapan Apresiasi Paskibraka dalam Syukuran HUT RI ke79
Balikpapan

Wali Kota Balikpapan Apresiasi Paskibraka dalam Syukuran HUT RI ke79

  • Dalam resepsi dan syukuran HUT RI ke 79 yang berlangsung di auditorium Balai Kota pada Sabtu malam, Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, mengajak seluruh anggota Paskibraka untuk berperan aktif dalam menjaga kondusivitas kota.
Balikpapan
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN - Setelah sukses menjalankan tugas dalam upacara pengibaran dan penurunan bendera pada Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, para anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Balikpapan mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kota Balikpapan. 

Dalam resepsi dan syukuran HUT RI ke 79 yang berlangsung di auditorium Balai Kota pada Sabtu malam, Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, mengajak seluruh anggota Paskibraka untuk berperan aktif dalam menjaga kondusivitas kota.

Wali Kota Rahmad Mas’ud menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban sebagai salah satu daya tarik utama Kota Balikpapan. 

“Kondusivitas kota ini sangat penting. Jika tidak bisa dijaga, orang tidak akan mau datang ke Balikpapan,” tegasnya dalam sambutan.

Selain itu, Rahmad juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan kepada kota Balikpapan. Meski menyadari bahwa masih ada beberapa kekurangan, ia tetap bangga karena Balikpapan dinilai sebagai kota terbaik di Kalimantan Timur.

BACA JUGA:

“Kami berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan kepada kota ini. Terlepas dari kekurangan yang ada, Balikpapan masih menjadi yang terbaik di Kaltim,” ungkap Rahmad.

Ia menambahkan bahwa hingga saat ini, Balikpapan mampu menjaga kondusivitas, kebersihan, serta menghindari isu-isu SARA. 

“Kami harus menjaga hal-hal ini agar tetap terjaga, terlebih lagi dengan adanya pemindahan Ibu Kota Negara (IKN). Kita tidak ingin orang-orang yang datang ke Balikpapan merusak budaya kita. Terutama, jangan buang sampah sembarangan,” imbuhnya.

Wali Kota Balikpapan juga mengajak seluruh warga untuk memberikan contoh yang baik kepada pendatang mengenai bagaimana budaya dan kultur warga Balikpapan harus tetap dipertahankan. 

“Mari kita beri contoh kepada mereka bagaimana kultur budaya warga Balikpapan harus dipertahankan,” pungkasnya. ***