Wali Kota Balikpapan Minta Finalis Duta Lingkungan Jadi Teladan Jaga Kebersihan
Balikpapan

Wali Kota Balikpapan Minta Finalis Duta Lingkungan Jadi Teladan Jaga Kebersihan

  • Generasi muda harus menjadi pelopor dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.
Balikpapan
Ferry Cahyanti

Ferry Cahyanti

Author

BALIKPAPAN - Wali Kota Balikpapan, H. Rahmad Mas'ud, S.E., M.E., mendorong para finalis Duta Lingkungan 2024 untuk menjadi contoh bagi masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. 

Hal ini disampaikannya saat menerima audiensi finalis Duta Lingkungan di VIP Room Balai Kota Balikpapan, pada Kamis 25 April 2024.

"Generasi muda ataupun masyarakat Balikpapan harus menjadi contoh untuk membudayakan buang sampah pada tempatnya," katanya didampingi Asisten II Bidang Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kota Balikpapan, Andi Muhammad Yusri Ramli S.T., M.T.

Menurutnya, peran generasi muda dan masyarakat sangatlah penting dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. 

Ia pun berharap finalis Duta Lingkungan dapat menjadi agen perubahan di tengah masyarakat, dengan mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan kota.

"Generasi muda harus menjadi pelopor dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Kalian harus menjadi agen perubahan untuk mengajak masyarakat membudayakan buang sampah pada tempatnya," harap Rahmad Mas'ud.

BACA JUGA:

Wali Kota Balikpapan juga menyampaikan rasa bangganya atas capaian Kota Balikpapan yang kembali meraih penghargaan Adipura Kencana dua tahun berturut-turut pada 2022 dan 2023. 

Penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen Pemkot Balikpapan dan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

"Penghargaan Adipura Kencana ini merupakan hasil kerja keras dan komitmen kita bersama, baik pemerintah, masyarakat, maupun dunia usaha. Ini menunjukkan bahwa Balikpapan merupakan kota yang bersih dan nyaman," kata Rahmad Mas'ud.

Ia menambahkan, penghargaan ini menjadi motivasi bagi Pemkot Balikpapan untuk terus meningkatkan kinerja dalam pengelolaan lingkungan hidup.

"Kita tidak boleh berpuas diri. Kita harus terus berbenah dan meningkatkan kinerja agar Balikpapan bisa menjadi kota yang lebih bersih, hijau, dan asri," tambahnya.

Sementara jumlah finalis duta lingkungan sebanyak 24 orang terdiri 12 putra dan 12 putri. Rencana para finalis ini akan bersaing kembali pada 4 Mei 2024. 

Pemilihan duta lingkungan diinisiasi oleh Forum Duta Lingkungan yang bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan. 

Hadir dalam audiensi Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Cokorda Ratih Kusuma dan Penasehat Forum Duta Lingkungan. (Adv/Diskominfo Balikpapan)