Ketua RT Diminta Sosialisasikan ke Warga Gunakan Hak Pilih di Pilkada 2024
Penajam

Ketua RT Diminta Sosialisasikan ke Warga Gunakan Hak Pilih di Pilkada 2024

  • Sosialisasi ini merupakan bagian dari tahapan pelaksanaan Pilkada yang harus dilalui dan ini menjadi kewajiban pemerintah.
Penajam
Niken Sulastri

Niken Sulastri

Author

IBUKOTAKINI.COM - Ketua Rukun Tetangga (RT) menjadi ujung tombak pelaksanaan pesta demokrasi, sehingga Ketua RT mempunyai peranan penting membantu sosialisasi kepada warga agar bisa memahami, untuk menggunakan hak pilih sebagai warga negara yang baik. 

Oleh karena itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Bagian Pemerintahan Setda Kota Balikpapan menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 kepada perwakilan Ketua RT di Kota Balikpapan. 

Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Balikpapan, Ahmad Muzakkir berharap Ketua RT bisa menerima bekal pengetahuan, didalam pelaksanaan tugas-tugas yang nanti diperankan dalam proses Pilkada Kota Balikpapan. 

"Bagaimana Pilkada bisa nyaman, lancar dan berintegritas. Itu yang kita harapkan," ujarnya saat pembukaan sosialisasi pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 kepada perwakilan Ketua RT Kecamatan Balikpapan Kota, di Hotel Grand Senyiur Balikpapan, pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Sosialisasi ini merupakan bagian dari tahapan pelaksanaan Pilkada yang harus dilalui dan ini menjadi kewajiban pemerintah. Mengingat, data yang diperoleh dari pilkada periode lalu tingkat partisipasi masyarakat mencapai 59,88 persen dan berharap kedepan jauh diatasnya lagi.

"Mari mengimbau warga kita untuk ke TPS, gunakan hak pilihnya dengan baik. Kita tingkatkan partisipasi pemilih untuk Kota Balikpapan," ucapnya.

BACA JUGA:

Ketua RT sebagai bagian dari rakyat Indonesia ikut memberikan kontribusi dan ikut memastikan bahwa dirikita mempunyai andil dan menjadi bagian daripada suksesnya pelaksanaan Pilkada di Kota Balikpapan, yang dimulai dari Ketua RT.

Tak hanya itu, Ahmad mengimbau Ketua RT untuk menjaga situasi, kondisi dilingkungan masing-masing. Imbau warga untuk tidak saling black campaign, terutama para pendukung karena bisa merusak hubungan bertetangga. 

"Jangan sampai Pilkada sudah selesai, bertetangga tidak saling tegur," ungkapnya.

Begitu juga berharap kepada Camat, Lurah, Ketua RT dapat mengawal pelaksanaan Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan serta Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim agar dapat berjalan dengan baik, karena negara sudah mengalokasi anggaran besar untuk proses ini dan uang itu berasal dari seluruh masyarakat.

"Mari kita suskeskan pemilu ini dengan baik dan kita jaga kota balikpapan yang sudah damai dan lingkungan yang sudah nyaman. Kita harus siap dan tunjukan kepada negara bahwa Kaltim dan Balikpapan layak menjadi bagian dari Ibu Kota Negara," jelas Ahmad.

Sementara itu, Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kota Balikpapan, Ruddy Siswanto selaku Ketua Panitia mengatakan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyatakat melalui Ketua RT, untuk berpartisipasi menggunakan hak pilihnya dalam pelaksanaan Kepala Daerah Tahun 2024.

Sosialisasi akan disampaikan oleh beberapa narasumber yakni Ketua Bawaslu Balikpapan, Wasanti; Komisioner KPU Balikpapan, Rizal; Anggota DPRD Balikpapan, Simon Sulean dan Jaksa Fungsional Kejaksaan Negeri Balikpapan, Nur Aeni Burhanuddin. ***