Melalui Sinergi, Wali Kota Balikpapan Optimis Predikat KLA Akan Semakin Dekat
- IBUKOTAKINI.COM - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, membuka Rapat Gugus Tugas Kota Layak Anak (KLA), dalam rangka tindak lanjut hasil e
Kabar Ibu Kota
BALIKPAPAN, IBUKOTAKINI.COM - Tim verifikasi lapangan penilaian Kota Layak Anak (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA-RI) telah melakukan verifikasi. Verifikasi dilakukan ke beberapa titik hingga akhirnya para pemangku kempentingan memaparkan programnya dalam mendukung KLA di Auditorium Balai Kota, pada Rabu (14/6/2023).
"Penyelenggaraan Kota Layak Anak di daerah sebagai amanat undang-undang perlindungan anak. Pemerintah berkewajiban mendukung kebijakan nasional, dalam penyelenggaraan Kota Layak Anak," jelas Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud ketika membuka kegiatan.
Sebagai beranda Ibu Kota Negara (IKN), Balikpapan benar-benar berkomitmen untuk mewujudkan Kota Balikpapan yang nyaman buat semua kalangan tak terkecuali dengan anak-anak.
"Anak-anak adalah calon generasi penerus yang harus diberikan kesejahteraan yang memadai dalam tumbuh kembangnya," ucapnya.
Program Kota Layak Anak menuntut sinergi kepada semua pemangku kepentingan dengan prinsip kepentingan terbaik untuk anak. Untuk peningkatan kualitas, tentunya harus terus dilakukan semua pihak, sehingga Kota Layak Anak bukan hanya simbol atau slogan tetapi lebih menekankan pada implementasi, dalam rangka menyiapkan anak-anak sebagai generasi yang sehat, cerdas dan berakhlak melalui perlindungan dan pengembangan anak.
BACA JUGA:
- https://ibukotakini.com/read/tim-verifikasi-kla-lakukan-pemantauan-langsung-ke-balikpapan
- https://ibukotakini.com/read/wali-kota-balikpapan-ajak-seluruh-lapisan-masyarakat-mendukung-kebijakan-perlindungan-anak
- https://ibukotakini.com/read/pemkot-balikpapan-tidak-lagi-menerbitkan-izin-reklame-rokok-di-seluruh-ruas-jalan
"Saya yakin dan optimis predikat Kota Layak Anak untuk Kota Balikpapan bisa naik dan semakin mendekati menuju predikat Kota Layak Anak. Kuncinya pada kolaborasi dan sinergi dari kita semua. Terima kasih kepada seluruh warga Kota Balikpapan yang berkomitmen, untuk terus mendukung langkah dan program pemerintah untuk kemajuan kita bersama," jelasnya.
Asisten Deputi Perlindungan Anak Kementerian PPPA RI, Dra. Elvi Hendrani menyampaikan Kota Balikpapan sangat luar biasa sekali. "Kami apresiasi," ujarnya.
Ia pun mengapresiasi Kota Balikpapan memiliki struktur perempuan dan anak sampai di tingkat RT. Setiap Kelurahan membentuk sampai tingkat RT. Ini salah satu bentuk upaya pencegahan, respon cepat yang ada di tingkat Kelurahan termasuk ada inovasi-inovasi sampai ke tingkat RT.
"Ini praktek baik yang kami lihat tadi pagi. Kami juga tadi memberikan masukan kepada tempat yang kami kunjungi," katanya.
Tim verifikasi meninjau beberapa tempat di Kota Balikpapan, diantaranya Kelurahan Gunung Sari Ulu, Kampung diatas air, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Puskesmas termasuk Pusat Pembelanjaan Keluarga.
"Mudah-mudahan apa yang dilakukan Bapak Wali Kota, Forkopimda, semua Kepala Dinas, Tokoh Adat, Tokoh Agama untuk anak-anak kita di Kota Balikpapan akan dirasakan atau mungkin ini akan menjadi peninggalan kita, agar anak-anak Indonesia menjadi anak yang bersumber daya berkualitas dan berdaya saing," tambahnya. ###